Lewat Program BEKERJA, Mentan Berantas Kemiskinan di Pelosok Garut
Redaksi dan Informasi pemasangan iklan Hubungi: Admin Pilarpertanian

Lewat Program BEKERJA, Mentan Berantas Kemiskinan di Pelosok Garut

Pilarpertanian - Pilar – Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman bertekad untuk memberantas kemiskinan di wilayah pelosok melalui Program Bedah Kemiskinan Rakyat Sejahtera (BEKERJA). Melalui program berbasis pertanian tersebut, Kementerian Pertanian (Kementan) melakukan pengawasan di Desa Talagawangi, Kecamatan Pakenjeng, Kabupaten Garut, Kamis (27/9).
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
“Ini adalah program Kementerian Pertanian yang bekerja sama dengan Kemensos, BUMN, Kemendes, BKKBN. Di Kecamatan Pakenjeng ini termasuk daerah terpencil, perintah Bapak presiden agar membangun negara dari pinggiran sehingga masyarakat di daerah-daerah pelosok sejahtera,” ujar Amran saat menyampaikan sambutan di lokasi program berlangsung.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Selain Amran, hadir pula Sekretaris Daerah Garut Rohayati, Kapolres Garut, dan masyarakat petani miskin.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Amran menjelaskan, Program BEKERJA akan dilakukan melalui tahapan jangka pendek hingga jangka panjang dan dikembangkan dengan sistem klaster.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Untuk jangka pendek, dilakukan melalui penanaman tanaman komoditas harian seperti sayur-sayuran. Sedangkan untuk jangka menengah, dilakukan dengan pemberian 50 ekor ayam per rumah tangga pra sejahtera. Adapun ayam yang diberikan jenis petelur yang berumur dua bulan.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
“Yang dikatakan miskin, pendapatannya kurang dari Rp 1,4 juta per bulan. Tahun ini Kementan sediakan bantuan ayam 6 juta ekor berikut kandang dan pakan serta pendampingan. Tahun depan 2 kali lipat. Bantuan juga berupa tanaman perkebunan, ada kopi dan hortikultura yaitu sayur-sayuran. Jadi bantuan jangka pendek, menengah dan panjang,” jelasnya.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Amran optimis, melalui bantuan melalui program BEKERJA mampu menyejahterakan masyarakat. Seperti budidaya ayam yang mampu bertelur saat usia enam bulan sebanyak 50 butir per hari dengan masa produktif 3 tahun.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
“Kalau 50 telur per hari, pendapatan Rp2 juta sampai Rp2,5 juta per bulan. Masyarakat prasejahtera mendapatkan pendapatan Rp1,4 juta. Ditambah Rp2,5 juta, berarti Rp3,5 juta per bulan,” ujarnya.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Karena itu, Amran menuturkan pengelolaan Program BEKERJA dilakukan dengan sistem klaster. Tujuannya agar terbangun industri olahan yang langsung mengolah dan memasarkan produk pangan, sehingga petani tidak lagi sebagai penghasil bahan pangan mentah, tetapi juga mampu menghasilkan produk akhir yang memberikan keuntungan yang lebih besar.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
“Kita bangun program kemiskinan ini dengan sistem klaster. Bila perlu ada 1 jenis tanaman per klaster, karena kita ingin berskala industri. Kita akan bangun industri, jadi kopi diolah langsung di desa dengan kemasan industri. Manfaatnya tidak hanya menjamin pendapatan petani, tapi juga membuka lapangan kerja baru,” tuturnya.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Sekretaris Daerah Garut, Rohayati menyampaikan apresiasi kepada Kementan yang telah menyalurkan Program BEKERJA. Pasalnya, program ini sesuai dengan kebutuhan daerah untuk mengentaskan masyarakat dari kemiskinan.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
“Program bekerja menyasar 14 kecamatan dari 42 total kecamatan di Garut. Pemda Garut mengucapkan terima kasih kepada Kementan. di Garut terdapat 11.381 rumah tangga miskin (RTM) di sektor pertanian. Kami yakin program ini bisa mengentaskan kemiskinan di pedesaan,” ujarnya.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Lebih lanjut Rohayati berharap, semua pihak dapat mengawasi program BEKERJA agar tidak disalahgunakan masyarakat, sehingga bantuan berupa ayam dan tanaman lainya dapat dipelihara dan menghasilkan pendapatan yang berkelanjutan. (CN)


Redaksi dan Informasi pemasangan iklan



Artikel Lainnya

Mentan Apresiasi Ombudsman dan Siap Tindaklanjuti Temuan RIPH

Mentan Apresiasi Ombudsman dan Siap Tindaklanjuti Temuan RIPH

Pilarpertanian – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman menyatakan dirinya akan menindaklanjuti temuan Ombudsman RI terkait dugaan maladministrasi dalam penerbitan rekomendasi impor produk hortikultura (RIPH) di Direktorat Jenderal Hortikultura. Mentan menegaskan Kementrian Pertanian mengapresiasi kerja ombudsman maupun lembaga lembaga lain yang bertujuan untuk menciptakan good governance dan peningkatan profesionalisme. “Kami dalam kapasitas mengemban tugas negara dan […]

Menhan dan Mentan Disambut 35 Ribu Petani Blora Jawa Tengah

Menhan dan Mentan Disambut 35 Ribu Petani Blora Jawa Tengah

Pilarpertanian – Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto bersama Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman disambut 35 ribu petani di Kabupaten Blora, Jawa Tengah. Keduanya berada di tengah-tengah petani untuk menghadiri gerakan peningkatan produksi pangan melalui optimalisasi peran Lembaga Masyarakat Desa Hutan atau LMDH se Jawa Tengah. Dalam sambutannya, Menhan Prabowo mengatakan bahwa nasib bangsa saat ini […]

Data Debat Capres Tidak Akurat dan Menyesatkan Publik, Mentan Luruskan

Data Debat Capres Tidak Akurat dan Menyesatkan Publik, Mentan Luruskan

Pilarpertanian – Debat Pilpres 2024 keempat telah dilaksanakan di Jakarta Convention Center (JCC), Minggu malam (21/1/2024). Debat yang khusus menampilkan para kandidat calon wakil presiden (Cawapres) tersebut membahas tema spesifik pembangunan berkelanjutan, sumber daya alam, lingkungan hidup, energi, pangan, agraria, masyarakat adat dan desa. Ada beberapa pernyataan terkait sektor pertanian yang menurut Menteri Pertanian (Mentan) […]

Prabowo: Mentan Baru 2 Bulan Menjabat Sudah Berbuat Luar Biasa Untuk Petani Indonesia

Prabowo: Mentan Baru 2 Bulan Menjabat Sudah Berbuat Luar Biasa Untuk Petani Indonesia

Pilarpertanian – Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto mengapresiasi langkah dan kinerja Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman yang telah bekerja luar biasa menjaga kedaulatan pangan bangsa selama dua bulan menjabat sejak ditunjuk Presiden Joko Widodo pada 25 Oktober 2023 lalu. “Saya berterimakasih karena saya melihat kemampuan beliau dan tekad beliau (Andi Amran Sulaiman yang baru […]

Dirjen Hortikultura Terus Pastikan Layanan Rekomendasi Impor Bawang Putih Sesuai Ketentuan

Dirjen Hortikultura Terus Pastikan Layanan Rekomendasi Impor Bawang Putih Sesuai Ketentuan

Pilarpertanian – Direktur Jenderal Hortikultura (Dirjen Hortikultura), Kementerian Pertanian (Kementan), Prihasto Setyanto memastikan layanan Rekomendasi Impor Produk Hortikultura (RIPH) akan terus dipastikan sesuai ketentuan. Dirinya tidak akan mentoleransi bila benar ditemukan perilaku korupsi dan pungutan liar dalam pelayanan penerbitan RIPH. “Bapak Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman dalam berbagai kesempatan menyebutkan tidak ampun bagi siapa saja […]

Kementan Gandeng Dunia Usaha Ajak Mahasiswa Polbangtan/PEPI Berkarir di Jepang

Kementan Gandeng Dunia Usaha Ajak Mahasiswa Polbangtan/PEPI Berkarir di Jepang

Pilarpertanian – Kementerian Pertanian (Kementan) melalui Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumberdaya Manusia Pertanian (BPPSDMP) bersama PT. OS Selnajaya Indonesia, menggelar seminar dan konsultasi kerja di Jepang bertempat di Politeknik Enjiniring Pertanian Indonesia (PEPI) Sabtu, (20/1/2024). Kegiatan dilakukan sebagai tindak lanjut kesepahaman tentang pengembangan SDM dibidang Pertanian. PT. OS Selnajaya Indonesia bersama delegasi Kementerian Pertanian, Perhutanan […]

Kementan Bantu 40 Ribu Hektar LMDH di Kabupaten Blora Jawa Tengah

Kementan Bantu 40 Ribu Hektar LMDH di Kabupaten Blora Jawa Tengah

Pilarpertanian – Kementerian Pertanian (Kementan) menggelontorkan bantuan sarana produksi untuk Kabupaten Blora, Jawa Tengah sebanyak 40 ribu hektare. Bantuan tersebut meliputi pupuk, benih unggul dan alat mesin pertanian (Alsintan). Diketahui, bantuan untuk mendukung produksi LMDH Blora meliputi benih hortikultura sebanyak 80.000 batang, benih durian 10.000 batang, benih mangga 1.344 batang, benih kelengkeng 65.143, benih alpukat […]

Prabowo Ucapkan Terima Kasih Kepada Mentan Amran

Prabowo Ucapkan Terima Kasih Kepada Mentan Amran

Pilarpertanian – Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto menyampaikan terima kasih kepada Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman yang telah bekerja keras membangun sektor pertanian melalui berbagai program jangka panjang seperti pengelolaan lahan rawa dan peningkatan produksi nasional. “Terima kasih Menteri Pertanian, terima kasih Kementan tanpa kalian kita tidak ada, tanpa pertanian kita tidak bisa berjuang. […]

Hadiri GFFA Berlin 2024, Wamentan Harvick Harap RI Berkontribusi Bagi Ketahanan Pangan Global

Hadiri GFFA Berlin 2024, Wamentan Harvick Harap RI Berkontribusi Bagi Ketahanan Pangan Global

Pilarpertanian – Wakil Menteri Pertanian Republik Indonesia, Harvick Hasnul Qolbi menghadiri Global Forum for Food and Agriculture (GFFA) 2024 di Berlin, Jerman, Sabtu (20/1/2024). Pada GFFA 2024 ini, sekitar 2.000 tamu internasional mendiskusikan sistem pangan global masa depan dan bagaimana berkolaborasi lebih erat untuk mencapai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan Agenda 2030 dan untuk mewujudkan hak asasi […]