Peringati Hari Lahir Pancasila, Menteri Amran Gelorakan Semangat Mahasiswa Gowa
Redaksi dan Informasi pemasangan iklan Hubungi: Admin Pilarpertanian

Peringati Hari Lahir Pancasila, Menteri Amran Gelorakan Semangat Mahasiswa Gowa

Pilarpertanian - Pilar Pertanian – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman hadiri upacara Hari Lahir Pancasila di Polbangtan Gowa, Sulawesi Selatan, Sabtu pagi (1/6). Memberikan sambutan selaku pembina upacara, Amran secara khusus meminta mahasiswa Polbangtan Gowa untuk bersemangat dalam memajukan Indonesia.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
“Kita ini adalah negara besar, kita harus optimistis. Bung Karno selalu mengatakan kita adalah negara besar dan kita harus bisa sejajar dengan negara-negara maju,” ungkap Amran di hadapan mahasiswa Polbangtan Gowa.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Amran menyebutkan semangat untuk membawa pertanian Indonesia ke arah yang lebih baik perlu ditanamkan di dalam diri setiap pelaku sektor pertanian, termasuk para mahasiswa Polbangtan yang kelak akan terjun ke sektor pertanian. Ia mencontohkan, dalam mengembangkan hubungan perdagangan dengan sejumlah negara tetangga, Kementerian Pertanian (Kementan) selalu mengedepankan kepentingan bangsa dan negara.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
“Pada pertemuan G20 kemarin, ada tujuh negara maju yang minta untuk bertemu dengan Menteri Pertanian Republik Indonesia. Kami layani satu per satu dan Alhamdulillah kami bertemu dengan Menteri Pertanian Argentina, Brasil, India, dan Jepang. Kami selalu utamakan kepentingan bangsa kita. Setiap mereka minta ekspor satu (produk), kami minta bisa ekspor 6 produk dari kita ke mereka. Selalu seperti itu gaya negosiasi kami,” papar Amran.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Pada kesempatan tersebut, Amran juga meminta para mahasiswa untuk tak pantang menyerah dalam meraih cita-citanya. Pria yang disebut sebagai menteri terkaya pada Kabinet Kerja tersebut meyakini para mahasiswa Polbangtan memiliki kesempatan besar untuk menjadi agropreneur yang sukses.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
“Semua yang ada di sini berhak menjadi konglomerat dunia. Masalahnya mau atau tidak. Jika kita sudah berkata mau, maka tanamkan dalam hati bahwa kita mau dan mampu, serta tekadkan dalam hati, aku tidak ingin mati sebelum menikmati surga dunia,” seru Amran.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Niat kuat dan kerja keras, diungkapkan Amran, merupakan kunci untuk meraih keberhasilan. Begitupun selama memimpin Kementan sejak Oktober 2014, dirinya menilai sejumlah capaian pembangunan pertanian tidak bisa dilepaskan dari semangat bekerja yang digaungkan Amran ke semua jajaran Kementan. “Semua capaian pembangunan pertanian selama lima tahun terakhir merupakan kerja keras kita semua,” ungkap Amran.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Selama lima tahun terakhir, Amran menyebutkan pembangunan pertanian Indonesia mencatat sejumlah prestasi. Salah satunya, tingkat inflasi pangan yang bisa ditekan hingga ke titik rendah.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
“Inflasi pangan tahun 2014 senilai 10,57%, turun menjadi 1,26% pada tahun 2017. Ini penurunan paling signifikan sepanjang sejarah kita,” terang Amran.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) terus menunjukkan tren yang positif. Selama periode 2013-2017, akumulasi tambahan nilai PDB Sektor pertanian yang mampu dihasilkan mencapai Rp1.375 Triliun atau naik 47% dibandingkan dengan tahun 2013.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Tak hanya itu, Amran juga menyebutkan sejumlah capaian lainnya, seperti tingkat kemiskinan di pedesaan yang menurun, kesejahteraan petani yang meningkat, serta ekspor pertanian yang meningkat pesat. Semangat dan kerja keras yang telah dibangun selama lima tahun terakhir, diharapkan Amran dapat terus dipelihara oleh generasi penerus.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
“Kami lakukan ini semua demi merah putih dan demi Indonesia, kita akan berlalu dan generasi kita selanjutnya akan mengambil tongkat estafet untuk menggantikan kita semua,” ujarnya. (OIR)


Redaksi dan Informasi pemasangan iklan



Artikel Lainnya

Bantuan Bangsal Pasca Panen Ditjen Hortikultura Terbukti Tingkatkan Pemasukan KWT

Bantuan Bangsal Pasca Panen Ditjen Hortikultura Terbukti Tingkatkan Pemasukan KWT

Pilarpertanian – Direktorat Jenderal Hortikultura menargetkan hingga akhir 2023 tercapai penumbuhan 679 UMKM hortikultura. Hal ini diwujudkan dengan dukungan penyediaan bangsal pasca panen berikut pembinaan terhadap petani dan pelaku usaha. Bantuan ini diakui petani sangat memberikan nilai tambah usaha tani. “Ditjen Hortikultura berkomitmen untuk mendorong UMKM hortikultura. Kami melakukan pembinaan dan memberikan fasilitas bangsal pasca […]

Gerakan Pengendalian Organisme Pengganggu Tumbuhan Hortikultura Sebagai Langkah Cepat Menyambut Hari Raya Natal dan Tahun Baru

Gerakan Pengendalian Organisme Pengganggu Tumbuhan Hortikultura Sebagai Langkah Cepat Menyambut Hari Raya Natal dan Tahun Baru

Pilarpertanian – Kementerian Pertanian terus mengambil langkah cepat dalam rangka mengamankan ketersediaan produksi pangan strategis terutama dalam menyambut perayaan Hari Besar Keagamaan yaitu Natal dan Tahun Baru. Hal ini diungkapkan Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman (AAS) dalam beberapa kesempatan, Mentan mengatakan, ketersediaan pangan utama mutlak di jaga di seluruh wilayah Indonesia. “Kondisi Negara kita saat […]

Tekan Impor Tanaman Hias, Kementan Dukung Penuh Petani Milenial Aglaonema

Tekan Impor Tanaman Hias, Kementan Dukung Penuh Petani Milenial Aglaonema

Pilarpertanian – Tanaman hias aglaonema telah menjadi fenomena yang tak terbantahkan di kalangan para penggemar tanaman. Dikenal akan warna daunnya yang eksotik, tidak hanya sebagai hiasan indah di ruang dalam dan luar, namun juga diyakini membawa keberuntungan, menjadikannya disebut sebagai Sri Rejeki. Dirjen Hortikultura Kementan Prihasto Setyanto mengungkapkan jika meningkatnya minat masyarakat terhadap aglaonema tak […]

Sukses Tingkatkan Nilai Tambah Petani, DPR Apresiasi Program Mentan

Sukses Tingkatkan Nilai Tambah Petani, DPR Apresiasi Program Mentan

Pilarpertanian – Dewan Perwakilan Rakyat (DPR RI) mengapresiasi program Mentan berupa Jalan Usaha Tani (JUT) yang dapat di lihat pada sepanjang ruas Jalan Raya Liungtutut Cimuncang, Kecamatan Kebonpedes, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Apresiasi tersebut disampaikan langsung Anggota Komisi IV DPR RI Fraksi PKS, Slamet saat meninjau JUT, Jumat kemarin. “Program ini terbukti dapat memberikan kontribusi […]

Bantuan Benih Ditjen Hortikultura untuk Pendapatan Masyarakat yang Lebih Baik

Bantuan Benih Ditjen Hortikultura untuk Pendapatan Masyarakat yang Lebih Baik

Pilarpertanian – Dalam rangka menjaga hutan, Ditjen Hortikultura memberikan bantuan 18 ribu batang benih buah-buahan kepada Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Sukabumi. Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk pelestarian hutan, tetapi juga diharapkan dapat membuka peluang baru untuk peningkatan pendapatan masyarakat. “Keberlanjutan hutan dan kesejahteraan masyarakat sangatlah terkait. Dengan menyediakan benih buah-buahan ini, kami berharap […]

Bimbingan Teknis Aneka Kacang dan Umbi di Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan

Bimbingan Teknis Aneka Kacang dan Umbi di Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan

Pilarpertanian – Kementerian Pertanian dalam rangka peningkatan kapasitas petani dan penyuluh, Direktorat Jenderal Tanaman Pangan menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek), Aneka Kacang dan Umbi (Akabi) di Kabupaten Wajo, (5/12/23). Direktur Akabi Enie Tauruslina menyampaikan, “apresiasinya kepada Kabupaten Wajo yang merupakan salah satu kabupaten sentra tanaman pangan di Indonesia. Khususnya pengembangan komoditi Akabi, mari kita tingkatkan untuk […]

Semangat Petani Milenial di Bulukumba, Semangat Memajukan Pertanian Indonesia

Semangat Petani Milenial di Bulukumba, Semangat Memajukan Pertanian Indonesia

Pilarpertanian – Kementerian Pertanian terus berupaya melakukan inovasi dan mengajak para petani muda (Petani Milenial) ikut dalam Bimbingan Teknis (Bimtek), untuk bekal mereka berkembang, khususnya di Bulukumba sebagai harapan pertanian Indonesia, bersemangat mengembangkan komoditi tanaman pangan. Hal tersebut tercermin dari antusiasme dalam kegiatan Bimtek Tanaman Pangan yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Tanaman Pangan, Kamis, (30/11) […]

Banggai Siap Menjadi Kabupaten Sentra Produksi Kedelai Dari Indonesia Timur

Banggai Siap Menjadi Kabupaten Sentra Produksi Kedelai Dari Indonesia Timur

Pilarpertanian – Kementerian Pertanian (Kementan) melalui Direktorat Jenderal Tanaman Pangan dalam rangka peningkatan produksi kedelai nasional melakukan Gerakan Panen Raya Kedelai pada hamparan lahan seluas 620 ha, di Kabupaten Banggai Provinsi Sulawesi Tengah, gerakan tanam kedelai ini terpusat di Kelompok Tani Mertanadi, Desa Sindang Baru, Kecamatan Toili Jaya, Minggu (10/12/23). Keberhasilan pelaksanaan kegiatan kedelai di […]

Kementan Dukung Pengembangan Bisnis Ternak KUB di Palangkaraya

Kementan Dukung Pengembangan Bisnis Ternak KUB di Palangkaraya

Pilarpertanian – Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian, Dedi Nursyamsi, mengawali kunjungan kerja di Provinsi Kalimantan Tengah dengan mendatangi Kelompok Usaha Bersama (KUB) Karanggan Milenial, di Kecamatan Pahandut, Kota Palangkaraya, Minggu (10/12/2023). Kehadiran Dedi bersama Tim BPPSDMP di Kalimantan Tengah, merupakan rangkaian dari kegiatan Pembinaan Penyuluh Provinsi Kalimantan Tengah yang akan digelar Senin (11/12/2023) […]