Tanam Perdana Bawang Putih APBN, Temanggung Kokohkan Diri Sebagai Pusat Benih Nasional
Redaksi dan Informasi pemasangan iklan Hubungi: Admin Pilarpertanian

Tanam Perdana Bawang Putih APBN, Temanggung Kokohkan Diri Sebagai Pusat Benih Nasional

Pilarpertanian - Pilar – Kementerian Pertanian terus gencar mendorong penanaman bawang putih untuk mengejar target swasembada 2021. Bahkan daerah-daerah potensial yang sebelumnya belum pernah tanam bawang putih kini mulai ikut menanam, tersebar mulai dari Aceh hingga Papua. Sementara Temanggung sebagai sentra penghasil bawang putih terbesar di Indonesia saat ini sudah memasuki musim tanam raya.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Tanam perdana bantuan APBN 2018 dipimpin langsung oleh Bupati Temanggung bersama Direktur Sayuran dan Tanaman Obat dihadiri ratusan petani dan penyuluh tani di areal seluas 95 hektar Desa Katekan Kecamatan Ngadirejo Temanggung, Kamis (6/12).
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Bupati Temanggung, HM Al Khadzik, mengaku bangga daerahnya mampu mengokohkan diri sebagai sentra bawang putih terbesar nasional. “Temanggung dianugerahi alam yang cocok untuk bawang putih dan sejak dulu menjadi pusat bawang putih Indonesia”, kata Hadziq.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
“Sejak pencanangan program swasembada oleh Pak Menteri Pertanian tahun 2017 lalu, petani di Temanggung gegap gempita menyambutnya. Tahun 2017 lalu hanya dipanen 640 hektar, namun sampai dengan september 2018 melonjak hampir 300 persen menjadi 1.750 hektar”, ujar Khadziq.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
“Kami sangat berterimakasih dengan Kementerian Pertanian yang 2 tahun ini luar biasa mendukung kami. Tahun 2018 saja 80 Milyar bantuan dari Kementerian Pertanian digelontorkan ke Temanggung untuk bawang putih dan hortikultura lain. Ini luar biasa. Lewat APBN, kami ditarget bisa menambah luas tanam hingga 2 ribu hektar tahun depan”, tukas Khadziq.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Direktur Sayuran dan Tanaman Obat, Prihasto Setyanto, mewakili Kementerian Pertanian mengaku semakin optimis swasembada bawang putih akan tercapai. “Kementerian Pertanian terus all out memperluas areal tanam bawang putih. Tahun 2018 ini diperkirakan tertanam 10 ribu hektar lebih di Indonesia.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Kebijakan Ditjen Hortikultura menetapkan seluruh hasil panen tahun 2018 akan dijadikan benih. Tahun 2019 nanti kita kejar tanam 18 ribu hektar lagi. InsyaAllah tahun depan kita sudah bisa swasembada benih, dari yang sebelumnya masih langka bahkan harus impor”, kata Prihasto semangat.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
“Kita harus terus berupaya agar bawang putih lokal kita mampu berkompetisi dengan bawang impor. Di China, biaya pokok produksinya hanya Rp 4 ribu per kilo. Sementara di Indonesia masih Rp 12 ribu per kilonya. Kalau biaya produksi tidak ditekan, kita akan sulit bersaing”, ungkap Prihasto.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
“Pemerintah menetapkan harga acuan pembelian benih bawang putih di tingkat petani yang menerima APBN Rp 40 ribu per kilo. Harapannya biaya produksinya bisa ditekan sampai Rp 7 ribu”, terang Prihasto.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Pada kesempatan itu, Prihasto mengingatkan kerjasama antara importir dengan kelompoktani agar mematuhi ketentuan. “Lahan tidak boleh tumpang tindih dengan APBN maupun antar-importir. Bantuan saprodi selain benih maksimal 16 juta per hektar.Ini penting agar tidak terjadi kecemburuan antar petani”, tegasnya.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Pada kesempatan yang sama, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Temanggung, M Masrik Amin Zuhdi, mengaku senang saat ini petani Temanggung semakin semangat menanam bawang putih. “Swadaya masyarakat juga tumbuh pesat tidak tergantung bantuan. InsyaAllah akan terus tanam karena memang menguntungkan.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Temanggung siap menjadi penyuplai benih terbesar di Indonesia”, ungkapnya.(RS).


Redaksi dan Informasi pemasangan iklan



Artikel Lainnya

Antisipasi El Nino, Mentan Syahrul Minta Kadis Pertanian Se Jawa Timur Kejar Tanam Padi

Antisipasi El Nino, Mentan Syahrul Minta Kadis Pertanian Se Jawa Timur Kejar Tanam Padi

Pilarpertanian – Kementerian Pertanian (Kementan) fokus berupaya mengantisipasi dampak fenomena El Nino terhadap sektor pertanian Indonesia. Dalam sektor pertanian, El Nino dapat menjadi tantangan besar karena berdampak pada produksi pertanian dan kesejahteraan petani, untuk itu perlu langkah antisipasi dan adaptasi guna memastikan petani dan stok pangan aman terkendali. Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo mengatakan […]

Strategi Jitu Kementan Tingkatkan Penyediaan Benih Bawang Putih Nasional di Sembalun

Strategi Jitu Kementan Tingkatkan Penyediaan Benih Bawang Putih Nasional di Sembalun

Pilarpertanian – Kementerian Pertanian (Kementan) melalui Direktorat Jenderal Hortikultura terus berupaya dalam mengawal ketersediaan benih bawang putih. Pada tahun 2023, Direktorat Perbenihan Hortikultura kembali menginisiasi kegiatan kerja sama swakelola dalam penyediaan benih hortikultura, khususnya penyediaan benih bawang putih. Direktur Perbenihan Hortikultura, Inti Pertiwi Nashwari menyatakan program swakelola benih bawang putih tahun ini merupakan yang pertama […]

Kementan Apresiasi Penerapan Smart Farming Oleh Petani Milenial Pasuruan

Kementan Apresiasi Penerapan Smart Farming Oleh Petani Milenial Pasuruan

Pilarpertanian – Upaya Kementerian Pertanian (Kementan) menggerakkan regenerasi petani mulai terlihat hasilnya. Sebab, banyak generasi milenial yang berkecimpung di sektor pertanian mulai dari sisi hulu hingga hilir. Salah satu petani milenial yang sukses menggeluti sektor pertanian adalah Mashuda petani milenial yang menjadi Duta Petani Andalan (DPA) Kementan. Mashuda adalah petani komoditas cabai binaan Kementan yang […]

Langkah Adaptasi dan Mitigasi El-Nino, Kementan Validasi EWS Sipantara

Langkah Adaptasi dan Mitigasi El-Nino, Kementan Validasi EWS Sipantara

Pilarpertanian – Perubahan iklim telah membawa dampak yang signifikan terhadap ketersediaan bahan pangan nasional. Dalam berbagai kesempatan, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo berpesan bahwa ketersediaan pangan tidak boleh bersoal dalam memenuhi kebutuhan 278 juta jiwa penduduk Indonesia. Oleh karena itu, jajaran Kementan harus melakukan terobosan dan langkah cepat dalam mengantisipasi El Nino dan puncak musim […]

Begini Cara Baru Kementan Tekan Impor Kentang Industri untuk Potato Chips

Begini Cara Baru Kementan Tekan Impor Kentang Industri untuk Potato Chips

Pilarpertanian – Produksi nasional kentang saat ini mencapai 1,4 juta ton yang terhitung cukup untuk memenuhi kebutuhan konsumsi nasional. Produksi kentang tersebut didominasi jenis kentang sayur. Sedangkan untuk bahan baku kentang olahan terutama potato chips dan french fries sebagian besar masih diimpor dari berbagai negara seperti Perancis, India, Jerman, Australia dan Amerika Serikat. Impor kentang […]

Mentan SYL Buka Program Sekolah Lapang Petani Muda di Jeneponto

Mentan SYL Buka Program Sekolah Lapang Petani Muda di Jeneponto

Pilarpertanian – Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (Mentan SYL) membuka program sekolah lapang di Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan. Kegiatan ini merupakan bagian dari program Rural Empowerment And Agricultural Development Scalling-Up Innitiative (READSI) sebagai upaya pemerintah dalam mendorong peningkatan usaha tani dan kesejahteraan petani melalui teknologi. “Program ini sangat penting karena ilmunya berlangsung pada bagaimana membangun […]

BPK Apresiasi Laporan Keuangan Kementan Tahun 2022

BPK Apresiasi Laporan Keuangan Kementan Tahun 2022

Pilarpertanian – Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) menyerahkan laporan hasil pemeriksaan keuangan Kementerian Pertanian tahun 2022. Dalam laporan ini, Anggota IV BPK, Haerul Saleh menyatakan pengelolaan keuangan di lingkup Kementan bersih dan layak mendapatkan predikat opini wajar tanpa pengecualian atau WTP. “Patut kita apresiasi atas laporan pengelolaan keuangan dan belanja subsidi pupuk di lingkup Kementan yang […]

Di Kabupaten Ngawi, Mentan Syahrul : Kita Sepakat Kejar Tanam, Persiapkan Kawasan Penyangga El-Nino

Di Kabupaten Ngawi, Mentan Syahrul : Kita Sepakat Kejar Tanam, Persiapkan Kawasan Penyangga El-Nino

Pilarpertanian – Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo meninjau dan melakukan panen padi hasil aplikasi Biosaka di Desa Kersikan, Kecamatan Geneng, Ngawi, Jawa Timur. Usai panen, Mentan meminta lahan segera dikejar tanam kembali guna mempersiapkan kawasan penyangga pangan menghadapi fenomena El-Nino pada sektor pangan. “Kita ada di Ngawi untuk melihat kesiapan Ngawi sebagai salah satu lumbung […]

Antisipasi Dampak El Nino Dan Krisis Pangan Global Kementan Gelar Rakor Di Jatim

Antisipasi Dampak El Nino Dan Krisis Pangan Global Kementan Gelar Rakor Di Jatim

Pilarpertanian – Kementerian Pertanian menggelar rapat koordinasi penanggulangan dampak El Nino dan upaya peningkatan produksi pangan untuk menghadapi kondisi perekonomian pasca pandemi Covid-19 dan krisis global, serta panen padi di lokasi Biosaka. Rapat yang dihadiri oleh seluruh jajaran pemerintah Jawa Timur dan pihak terkait tersebut membahas langkah-langkah strategis guna meningkatkan produksi beras dan komoditas pangan […]