Amankan Panen, Petani Jombang Lakukan Pengendalian Wereng
Kegiatan Gerakan Pengendalian Organisme Pengganggu Tumbuhan oleh Kelompok Tani Pandanwangi di Desa Pandanwangi, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang, Jawa Timur.

Amankan Panen, Petani Jombang Lakukan Pengendalian Wereng

Pilarpertanian - Kondisi cuaca yang memasuki peralihan dari musim hujan ke musim kemarau seperti saat ini, dapat memicu munculnya serangan hama dan penyakit tanaman padi di beberapa wilayah. Salah satunya di Kabupaten Jombang, Jawa Timur yang belum lama dilaporkan pertanaman padinya terserang hama wereng batang coklat (WBC).


Menyadari kondisi ini, para petani yang tergabung dalam kelompok tani Pandanwangi Desa Pandanwangi, Kec. Jombang, Kab. Jombang bersama petugas Pengendali Organisme Pengganggu Tumbuhan (POPT) dan Penyuluh Pertanian setempat terus mengintensifkan gerakan pengendalian (gerdal) WBC dalam kurun waktu sebulan terakhir ini. Petani melakukan pengendalian secara serentak dengan mengaplikasikan bahan pengendali WBC di lahan yang sebelumnya dilaporkan terserang WBC dan sekitarnya.


Jainuri, POPT setempat, menuturkan bahwa petani didampingi petugas terus melakukan upaya pengendalian WBC supaya populasinya menurun. “Kami melakukan gerdal sesuai hasil pengamatan. Kurang lebih tiga hari kemudian kami kami amati dan evaluasi kembali, apakah masih diperlukan gerdal lanjutan atau tidak. Saat ini tanaman berumur sekitar 80 hari setelah tanam (hst) dan sebentar lagi akan panen. Jadi kami akan terus mengendalikan populasi WBC agar tidak terjadi migrasi ke pertanaman lain yang lebih muda,” terang Jainuri.


Koordinator POPT Kab. Jombang, Sutami mengungkapkan bahwa pemantauan populasi terus dilakukan untuk mengetahui perkembangannya di lapangan supaya tidak kecolongan. “Kami intensifkan pengamatan rutin untuk memastikan kondisi pertanaman aman. Kami juga rekomendasikan pengaturan pengairan dengan mengeringkan lahan sawah secara periodik agar iklim mikro pertanaman tidak mendukung perkembangan WBC,” jelas Sutami.



Sesuai hasil evaluasi gerdal yang telah dilakukan di Pandanwangi, terjadi penurunan populasi WBC di lapangan. Diharapkan tren penurunan populasi ini dapat terus berlanjut hingga panen nanti dengan hasil yang menggembirakan.


Dihubungi terpisah, Direktur Perlindungan Tanaman Pangan, Rachmat menegaskan bahwa Kementerian Pertanian senantiasa berupaya mendampingi petani dalam mengamankan pertanamannya dari serangan hama dan penyakit sehingga dapat berkontribusi memberikan produksi yang optimal. “Petugas di lapangan telah kami instruksikan untuk selalu mengawal pertanaman pangan dari serangan hama penyakit tanaman. Kami juga tegaskan pentingnya bimbingan teknis pengendalian hama dan penyakit sesuai sistem pengelolaan hama terpadu (PHT) kepada petani sehingga upaya-upaya pengendalian yang kita lakukan bisa efektif, efisien dan ramah lingkungan,” tutur Rachmat.


Hal tersebut senada dengan yang disampaikan oleh Suwandi, Direktur Jenderal Tanaman Pangan. “Sesuai arahan Bapak Menteri Pertanian bahwa upaya pengamanan produksi pangan dari serangan hama dan penyakit merupakan hal wajib agar produksi pangan nasional tetap terjamin aman, terutama di musim panen raya seperti saat ini. Kami juga sudah instruksikan kepada petugas di daerah untuk mendekatkan sarana pengendalian di lapangan sehingga upaya penanganan dapat segera dilakukan ketika terjadi serangan di lapangan,” tutup Suwandi.(PW)


Redaksi dan Informasi pemasangan iklan

Artikel Lainnya

Wamentan Sudaryono Tegaskan Janji Presiden Prabowo Subianto Soal Pupuk Langsung ke Petani

Wamentan Sudaryono Tegaskan Janji Presiden Prabowo Subianto Soal Pupuk Langsung ke Petani

Pilarpertanian – Wakil Menteri Pertanian (Wamentan), Sudaryono menegaskan penyaluran pupuk bersubsidi langsung ke petani merupakan langkah konkret dalam mewujudkan janji Presiden Prabowo Subianto. Menurutnya, langkah ini merupakan komitmen Presiden Prabowo dalam meningkatkan kesejahteraan para petani di Indonesia. Wamentan Sudaryono atau yang akrab disapa Mas Dar ini mengungkapkan, Presiden Prabowo kini tengah menyiapkan Peraturan Presiden (Perpres) […]

Momen Mentan Amran Bangga kepada Dua Siswa Berprestasi di Kabupaten Pasuruan karena Minum Susu

Momen Mentan Amran Bangga kepada Dua Siswa Berprestasi di Kabupaten Pasuruan karena Minum Susu

Pilarpertanian – Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman memberikan santunan kepada dua siswa sekolah dasar yang meraih prestasi peringkat pertama dan kedua di Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur. Kedua siswa tersebut saat ini mengikuti program uji coba Presiden Prabowo yaitu minum susu gratis. Dalam dialog di panggung utama acara Gerakan Peningkatan Produksi Susu Segar Dalam Negeri, […]

Komisi IV DPR Tinjau Program Pompanisasi Kementan di Sukoharjo, Berdampak Besar Pada Naiknya Indeks Pertanaman

Komisi IV DPR Tinjau Program Pompanisasi Kementan di Sukoharjo, Berdampak Besar Pada Naiknya Indeks Pertanaman

Pilarpertanian – Ketua Komisi IV DPR RI, Siti Hediati Soeharto atau Titiek Soeharto meninjau jalannya program pompanisasi Kementerian Pertanian (Kementan) yang ada di Desa Mojorejo, Kecamatan Bendosari, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah. Di sana, Titiek yang didampingi Anggota Komisi IV DPR RI lainnya juga sempat berdialog langsung dengan para petani yang hadir sejak pagi hari. Titiek […]

Gercep Beri Solusi, Peternak Hingga Pelaku Industri Susu Kompak Ucapkan Terima Kasih ke Presiden Prabowo dan Mentan Amran

Gercep Beri Solusi, Peternak Hingga Pelaku Industri Susu Kompak Ucapkan Terima Kasih ke Presiden Prabowo dan Mentan Amran

Pilarpertanian – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman menegaskan komitmen pemerintah untuk mendukung keberlanjutan sektor persusuan nasional melalui kebijakan yang mewajibkan industri pengolahan susu menyerap produksi susu segar dari peternak lokal. Dalam acara Gerakan Peningkatan Produksi Susu Segar Dalam Negeri dan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) di Pasuruan, Jawa Timur, Mentan Amran mengimbau semua pihak, mulai dari […]

Mentan Amran Ajak Masyarakat Jatim Perkuat Kolaborasi, Saatnya Bekerja Untuk Merah Putih

Mentan Amran Ajak Masyarakat Jatim Perkuat Kolaborasi, Saatnya Bekerja Untuk Merah Putih

Pilarpertanian – Menteri Pertanian (Mentan), Andi Amran Sulaiman mengajak para petani dan juga masyarakat di Provinsi Jawa Timur untuk memperkuat kolaborasi lintas sektor dalam membangun pertanian nasional menuju Indonesia swasembada dan juga lumbung pangan dunia. Menurutnya, sektor pertanian merupakan sektor yang paling strategis dan juga sektor yang sangat penting dalam memperkuat tumbuhkembangnya ekonomi lokal dan […]

Industri Pengolahan Wajib Serap Susu Hasil Peternak Lokal, Mentan Amran Tegaskan Jangan Ada Yang Persulit

Industri Pengolahan Wajib Serap Susu Hasil Peternak Lokal, Mentan Amran Tegaskan Jangan Ada Yang Persulit

Pilarpertanian – Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menegaskan komitmen pemerintah dalam mendukung keberlanjutan sektor persusuan Indonesia dengan mewajibkan industri pengolahan susu untuk menyerap produksi susu segar dari peternak lokal. Mentan Amran tegas meminta semua pihak mulai dari pengepul hingga pelaku usaha serta industri pengolahan untuk turut mendukung kebijakan ini dan tidak mempersulit peternak lokal. […]

Simbol Perdamaian, Mentan Amran Minum Susu Bersama Ribuan Anak Sekolah, Peternak, dan Pelaku Industri Susu

Simbol Perdamaian, Mentan Amran Minum Susu Bersama Ribuan Anak Sekolah, Peternak, dan Pelaku Industri Susu

Pilarpertanian – Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman melakukan kunjungan ke Pasuruan, Jawa Timur, dalam rangka Gerakan Peningkatan Produksi Susu Segar Dalam Negeri. Acara ini digelar di Lapangan Graha Maslahat, Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan, dan dihadiri oleh ribuan anak sekolah, peternak sapi perah, serta pelaku industri pengolahan susu. Sebagai bagian dari acara, Mentan Amran […]

Tokoh Petani Apresiasi Gebrakan Pemerintah Pangkas Regulasi Pupuk Subsidi

Tokoh Petani Apresiasi Gebrakan Pemerintah Pangkas Regulasi Pupuk Subsidi

Pilarpertanian – Ketua Umum Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) Nasional, Yadi Sofyan Noor menyambut baik gebrakan Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan dan Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman dalam memangkas 145 regulasi dalam mengurus pupuk subsidi. Menurut Yadi, pemangkasan ini adalah bentuk komitmen kuat dari pemerintah yang dipimpin Prabowo Subianto terutama pada sektor pangan […]

Tingkatkan Minat Milenial di Dunia Pertanian, Wamentan Sudaryono Gandeng Raffi Ahmad

Tingkatkan Minat Milenial di Dunia Pertanian, Wamentan Sudaryono Gandeng Raffi Ahmad

Pilarpertanian – Wakil Menteri Pertanian (Wamentan), Sudaryono, mengungkapkan akan memperkuat kolaborasi dengan Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pelaku Seni, Raffi Ahmad, untuk mendorong regenerasi petani milenial. Langkah ini diambil guna mewujudkan swasembada pangan dan memperkenalkan sektor pertanian sebagai peluang karier yang menarik bagi generasi muda. Wamentan Sudaryono, yang akrab disapa Mas Dar, […]