Dongkrak Kualitas Susu Sapi Perah, Kementan Lauching Sapi Jersey di BBIB Singosari
Kegiatan Peresmian Gedung Layanan Launching Produksi Semen Beku Sapi Jersey dan Serah Terima Ketua Dharma Wanita di Balai Besar Inseminasi Buatan, Singosari, Jawa Timur.

Dongkrak Kualitas Susu Sapi Perah, Kementan Lauching Sapi Jersey di BBIB Singosari

Pilarpertanian - Kementerian Pertanian (Kementan) melalui Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan (PKH) terus mendorong masyarakat memenuhi kebutuhan protein hewani, terutama yang bersumber dari susu. Hal ini disampaikan oleh Direktur Jenderal PKH Kementan, Nasrullah saat melakukan launching Sapi Jersey di Balai Besar Inseminasi Buatan (BBIB) Singosari, Jumat (24/2/23).


“Melihat kondisi dunia dan iklim beberapa waktu ini, kita tidak boleh hanya bergantung pada satu jenis sapi saja. Peluncuran Sapi Jersey ini adalah salah satu model yang bagus, sebagai alternatif sapi perah selain dari jenis Holstein,” kata Nasrullah.


Nasrullah menambahkan Direktorat PKH akan terus berupaya menyediakan benih dan bibit sapi perah dengan genetik unggul guna mendongkrak kualitas dan produksi susu sehingga mampu memenuhi kebutuhan dalam negeri.


“Sapi ini memiliki kemampuan adaptasi yang baik, kandungan nutrisi dari produksi susunya juga lebih tinggi sehingga menghasilkan produk olahan susu seperti keju dengan berat lebih banyak dan lebih efisien dibanding dari sapi Holstein,” tambah Nasrullah.



Sampai saat ini, produksi semen beku sebanyak 8.887 dosis dan pejantan sapi Jersey telah tersertifikasi pada tahun 2022 oleh LSPRO. Melalui BBIB Singosari, saat ini telah tersedia semen beku dengan genetik unggul dari Sapi Jersey dan distribusi semen beku sapi Jersey akan segera dilakukan, sehingga para peternak Indonesia bisa secara langsung merasakan manfaat dari Sapi Jersey.


“Saya harapkan BBIB Singosari bisa membangun kerjasama Triple Helix, dengan perguruan tinggi dan pelaku usaha, agar Sapi Jersey ini dapat dioptimalkan pemanfaatannya oleh peternak-peternak kita.” kata Nasrullah.


Bersamaan, Kepala BBIB Singosari Akbar mengatakan semen beku dari Sapi Jersey ini, merupakan hasil karya anak negeri. Dan saat ini telah tersedia di BBIB Singosari, semua ini merupakan hasil kolaborasi dengan semangat yang sama yaitu meningkatkan kualitas ternak khususnya perah di Indonesia.


“Sapi Jersey merupakan rumpun sapi perah yang berasal dari Britania Raya. Sapi Jersey merupakan sapi yang menguntungkan untuk industri sapi perah saat ini,” kata Akbar.


Akbar mengatakan, keunggulan sapi Jersey adalah mampu beradaptasi dengan berbagai kondisi iklim dan lingkungan, biaya beternak tidak mahal dibandingkan susu yang dihasilkan, kandungan lemak-protein-mineral pada susu cukup tinggi, lebih cepat mencapai dewasa kelamin dibanding rumpun sapi perah lainnya, lebih tahan terhadap laminitis dan mastitis.


“Diharapkan dengan peningkatan kualitas susu yang dihasilkan oleh ternak yang ada di masyarakat, akses masyarakat terhadap susu berkualitas akan lebih mudah dijangkau. Sehingga meningkatkan kualitas hidup dan kesehatan masyarakat Indonesia” tutup Akbar.


Turut hadir dalam acara ini, Asisten Deputi Pengembangan Agribisnis Peternakan dan Perikanan Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian RI, Pujo Setio, Kepala Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur Indyah Aryani, Dekan Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya, Muhammad Halim Natsir dan Kepala UPT lingkup Kementan di Jawa Timur dan berbagai pelaku usaha bidang peternakan dan kesehatan hewan.(BB)


Redaksi dan Informasi pemasangan iklan

Artikel Lainnya

Harga Beras Dunia Anjlok ke Titik Terendah: Thailand, Vietnam, dan Kamboja Ketar-ketir, Indonesia Cetak Rekor Produksi

Harga Beras Dunia Anjlok ke Titik Terendah: Thailand, Vietnam, dan Kamboja Ketar-ketir, Indonesia Cetak Rekor Produksi

Pilarpertanian – Harga beras dunia anjlok tajam ke titik terendah dalam beberapa tahun terakhir, dipicu oleh melimpahnya pasokan dari India, Indonesia, dan negara-negara Asia lainnya. Kondisi ini mengguncang eksportir besar seperti Thailand, Vietnam, dan Kamboja yang mengandalkan pasar tradisional, termasuk Indonesia. Namun, di tengah tekanan global ini, Indonesia justru mencetak tonggak sejarah: mencatatkan rekor produksi […]

Kunjungi Kaltim, Mentan Amran : Fokus Kementan Transformasi Pertanian Tradisional ke Modern

Kunjungi Kaltim, Mentan Amran : Fokus Kementan Transformasi Pertanian Tradisional ke Modern

Pilarpertanian – Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman bangga melihat kemajuan sektor pertanian di Desa Gunung Mulia, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Kalimantan Timur (Kaltim). Pasalnya, saat ini para petani di wilayah tersebut sudah menerapkan penggunaan alat dan mesin pertanian (alsintan) modern dalam pengembangan sektor pertanian utamanya untuk produksi pangan. “Model pertanian yang kita lakukan […]

Mentan Amran Apresiasi Petani Milenial Kaltim yang Raup Cuan 24 Juta per Bulan dari Bertani Modern

Mentan Amran Apresiasi Petani Milenial Kaltim yang Raup Cuan 24 Juta per Bulan dari Bertani Modern

Pilarpertanian – Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman mengapresiasi capaian luar biasa petani milenial asal Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Abimayu, yang sukses mengelola pertanian modern dan meraup pendapatan hingga Rp 24 juta per bulan. Abimayu merupakan bagian dari Brigade Pangan yang dibentuk melalui program Petani Milenial sejak tahun 2023. “Kami terharu ada petani […]

Mentan Amran Dampingi Wapres Gibran di NTT, Komitmen All Out Majukan Petani

Mentan Amran Dampingi Wapres Gibran di NTT, Komitmen All Out Majukan Petani

Pilarpertanian – Wakil Presiden Republik Indonesia, Gibran Rakabuming, menegaskan komitmen penuh pemerintah dalam mendukung kemajuan sektor pertanian dan peningkatan kesejahteraan petani. Hal ini disampaikannya saat melakukan kunjungan kerja ke Desa Bautama Utara, Kecamatan Taebenu, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), Rabu (7/5/2025), didampingi Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman. “Dua hari saya di NTT ditemani Pak […]

Dorong Swasembada, Mentan Amran Bidik Kaltim Jadi Lumbung Pangan Baru Indonesia

Dorong Swasembada, Mentan Amran Bidik Kaltim Jadi Lumbung Pangan Baru Indonesia

Pilarpertanian – Menteri Pertanian (Mentan), Andi Amran Sulaiman, menargetkan Kalimantan Timur (Kaltim) akan mencapai kemandirian pangan dalam waktu 1-2 tahun ke depan. Untuk mendukung pencapaian tersebut, Kementerian Pertanian (Kementan) akan mendorong program percepatan swasembada pangan. “Insya Allah kita target paling lambat satu dua tahun ke depan Kalimantan Timur tidak lagi mengambil beras dari tempat lain, […]

Petinju Dunia Daud Yordan Tantang Wamentan Sudaryono ke Kalbar, Ada Apa?

Petinju Dunia Daud Yordan Tantang Wamentan Sudaryono ke Kalbar, Ada Apa?

Pilarpertanian – Wakil Menteri Pertanian (Wamentan) Sudaryono menerima kunjungan Anggota DPD RI asal Kalimantan Barat (Kalbar), sekaligus petinju dunia, Daud Yordan, di Kantor Pusat Kementerian Pertanian, Jakarta pada Kamis (8/5/2025). Pertemuan ini menjadi bagian dari upaya memperkuat sinergi pusat dan daerah dalam pengembangan sektor pertanian, khususnya di Kalimantan Barat. Dalam suasana hangat, Daud Yordan yang […]

Mentan Amran Optimis Kaltara Mampu Mandiri Pangan

Mentan Amran Optimis Kaltara Mampu Mandiri Pangan

Pilarpertanian – Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman optimis Kalimantan Utara (Kaltara) berpotensi tinggi untuk mencetak sejarah baru sebagai provinsi yang mandiri pangan. Tidak hanya memenuhi kebutuhan pangannya sendiri, provinsi yang tergolong muda di Indonesia ini ditargetkan menyuplai ke kabupaten, provinsi lain, bahkan negara tetangga dalam satu hingga dua tahun ke depan. “Kami tadi telah […]

Spektakuler! Serapan Beras Bulog Tembus 2 Juta Ton, Melebihi Rata-rata Tahunan Sepanjang Sejarah

Spektakuler! Serapan Beras Bulog Tembus 2 Juta Ton, Melebihi Rata-rata Tahunan Sepanjang Sejarah

Pilarpertanian – Sektor ketahanan pangan nasional kembali mencatatkan pencapaian luar biasa. Bertepatan dengan HUT Bulog ke-58, hingga 10 Mei 2025, Perum Bulog telah menyerap 2.023.063 ton beras dari petani lokal—angka tertinggi dalam sejarah serapan Januari–Mei selama 58 tahun berdirinya Bulog. Hal ini tentu menjadi kabar baik dan kado istimewa bagi bangsa Indonesia. Pencapaian ini menandai […]

Mentan Amran Targetkan Kaltara Panen Tiga Kali Setahun, Fokus Benahi Irigasi

Mentan Amran Targetkan Kaltara Panen Tiga Kali Setahun, Fokus Benahi Irigasi

Pilarpertanian – Menteri Pertanian (Mentan), Andi Amran Sulaiman menargetkan Kalimantan Utara (Kaltara) menjadi daerah dengan panen padi sebanyak tiga kali dalam setahun. Untuk mencapai target ini, Kaltara didorong untuk meningkatkan Indeks Pertanaman (IP) dari satu menjadi tiga, dengan perbaikan sistem irigasi sebagai kunci utama. “Target kita menaikkan IP dari satu menjadi dua terlebih dahulu. Caranya […]