Kementan Gencarkan Pangan Lokal, Mulai Lirik Tanam dan Hilirisasi Gandum
Kementerian Pertanian Mendorong Pengembangan Gandum dengan Menanam dan Hilirisasi Gandum Lokal.

Kementan Gencarkan Pangan Lokal, Mulai Lirik Tanam dan Hilirisasi Gandum

Pilarpertanian - Propaktani Ditjen Tanaman Pangan terus gencar melakukan Bimbingan Teknis & Sosialisasi (BTS) secara daring. Di episode 285 pada Jumat (14/01) mengangkat topik ”Ayo Mengenal dan Menanam Gandum”. BTS Propaktani ini cukup efektif dalam menyebarluaskan informasi melalui daring. Selama 3 jam disetiap sesi, diisi dengan topik-topik menarik dari para narasumber pakar/ahli, pelaku usaha, pejabat Pemerintahan pusat daerah, praktisi, akademisi.


Direktur Jenderal Tanaman Pangan, Suwandi, dalam Keynote Speaker menyampaikan bahwa perlunya punya prinsip mengutamakan konsumsi pangan lokal, anti pangan impor. “Ini merupakan upaya positif dan bagus apabila ada potensi mengembangkan tanaman gandum di Indonesia. Prinsipnya adalah hargai jerih payah petani, cintai produk dalam negeri, konsumsi pangan lokal,” papar Suwandi. Pengembangan pangan lokal sejalan dengan strategi Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo dalam cara bertindak 2 (CB2) terkait diversifikasi produksi dan pangan lokal seperti jagung, ubi jalar, ketela, singkong, talas, sagu dan lainnya diolah sedemikian rupa sebagai pangan pokok.


Saat ini, Kementerian Pertanian terus mendorong perluasan tanam gandum. Menurut Indra Rochmadi, Koordinator Jagung dan Serealia Lain, gandum yang dibudidayakan di Indonesia menjadi alternatif pangan potensial yang akan berkembang kedepannya. Sehingga ketergantungan impor semakin berkurang. “Semoga dengan BTS ini kita bisa saling belajar, dan jika efektif bisa kembangkan secara luas,” papar Indra.


Sampai saat ini, Kementan telah melepas sebanyak 13 varietas Gandum. Dalam periode 1995-2010, Badan Litbang Pertanian melepas varietas Selayar pada Tahun 2003 dan varietas Dewata pada tahun 2004 sebagai varietas unggul gandum nasional. Pada periode 2010-2014 terdapat konsorsium penelitian gandum melibatkan Badan Litbang Pertanian dengan beberapa Perguruan Tinggi.



Disampaikan oleh Karlina, Peneliti Gandum Balitsereal Maros, selama ini berhasil melakukan kerja sama melepas varietas unggul baru dengan nama Guri-1 dan Guri-2 pada Tahun 2013 yang beradaptasi pada ketinggian >1000 m dpl dan pada tahun 2014, konsorsium melepas kembali VUB Gandum dengan nama Guri-3 Agritan, Guri-4 Agritan, Guri-5 Agritan dan Guri-6 UNAND yang tahan hawar daun dan adaptif di dataran menengah.


“Pada periode 2015-2019 dilaksanakan penelitian gandum oleh Bailtsereal bekerja sama dengan beberapa universitas menunjukkan bahwa gandum yang dihasilkan melalui proses Mutasi saat ini telah menghasilkan 15 Galur yang sedang dilakukan uji Multilokasi. Hasil penelitian dari IPB menunjukkan bahwa Gandum yang dihasilkan melalui proses Persilangan saat ini sudah pada tahap evaluasi galur. Hasil penelitian UNPAD menunjukkan ekofisiologi gandum kandungan klorofil dan penyimpanan benih gandum.


Ada beberapa rekomendasi dalam produksi tanaman gandum tropika Indonesia yaitu skala farming dan skala gardening. Pada skala farming diperlukan mutlak campur tangan Pemerintah c/q BUMN, pengusaha besar, dukungan politisi hadapi politik dunia internasional terkait gandum dan kedelai; pemanfaatan lahan sawit yang diremajakan dan masih TBM disarankan interkultur dengan gandum dan kedelai; dan food estate untuk model “upland system” diperlukan untuk budi daya monokultur. Demikian disampaikan Djoko Murdono, Dosen Fakultas Pertanian dan Bisnis UKSW. Sementara skala gardening adalah meningkatkan kreativitas pemanfaatan produk, dan fasilitasi promosi produk kreatif.(ND)


Redaksi dan Informasi pemasangan iklan

Artikel Lainnya

Kementan dan Komisi IV DPR RI Tingkatkan SDM Petani Indramayu melalui Bimbingan Teknis Tanaman Pangan

Kementan dan Komisi IV DPR RI Tingkatkan SDM Petani Indramayu melalui Bimbingan Teknis Tanaman Pangan

Pilarpertanian – Dalam rangka peningkatan SDM pertanian di Provinsi Jawa Barat, Komisi IV DPR RI (Ono Surono, S.T.) bekerja sama dengan Ditjen Tanaman Pangan c.q. Dit. Akabi melaksanakan bimtek pengembangan dan peningkatan produksi tanaman pangan untuk percepatan ketersediaan pangan. Acara diselenggarakan di Indramayu pada 20-21 Maret 2024. Kegiatan turut dihadiri oleh Direktur Akabi, Anggota Komisi […]

Mentan Amran dan Jajaran Kodam Diponegoro Percepat Pompanisasi di Jawa Tengah

Mentan Amran dan Jajaran Kodam Diponegoro Percepat Pompanisasi di Jawa Tengah

Pilarpertanian – Memasuki musim tanam kedua tahun ini, Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman (Mentan Amran), menargetkan percepatan tanam di sejumlah wilayah melalui pompanisasi. Salah satu wilayah sentra yang menjadi prioritas adalah Jawa Tengah. Bersama dengan jajaran di Kodam IV/Diponegoro, Mentan Amran optimis program pompanisasi bisa memacu aktivitas tanam di musim kedua tahun ini agar berjalan […]

Mentan Amran Gencarkan Pompanisasi di Jawa Tengah, Petani Grobogan Mengaku Sangat Terbantu

Mentan Amran Gencarkan Pompanisasi di Jawa Tengah, Petani Grobogan Mengaku Sangat Terbantu

Pilarpertanian – Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman (Mentan Amran), mendorong percepatan tanam melalui penerapan pompanisasi. Sistem pengairan ini dapat memberi jaminan ketersediaan air sehingga petani leluasa menanam di segala musim. Mentan Amran meyakini pompanisasi efektif dalam peningkatan produksi, Saat meninjau area pompanisasi di Kabupaten Grobogan, ia juga mengatakan langkah ini dilakukan untuk memitigasi dampak El […]

Kementan Sebut Panen Raya Jagung di Tuban Capaian Luar Biasa

Kementan Sebut Panen Raya Jagung di Tuban Capaian Luar Biasa

Pilarpertanian – Kementan terus memacu peningkatan produksi jagung nasional dengan pengawalan dari mulai persiapan masa tanam sampai mengawal panen dengan strategi yang lebih inovatif dari tahun-tahun sebelumnya. Direktur Jenderal Tanaman Pangan Kementerian Pertanian (Kementan) Suwandi berkunjung ke Kabupaten Tuban, Jawa Timur, Selasa 19 Maret 2024. Pada kesempatan tersebut, Dirjen Suwandi melakukan panen raya jagung di […]

Sinergi Kementan, TNI dan Pemda Tingkatkan Produktivitas Padi di Aceh

Sinergi Kementan, TNI dan Pemda Tingkatkan Produktivitas Padi di Aceh

Pilarpertanian – Kementerian Pertanian (Kementan) saat ini sedang melaksanakan berbagai program strategis dalam rangka peningkatan produktivitas padi. Pelaksanaan program strategis tersebut dapat dilaksanakan dengan kerja sama yang baik antara Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah dan juga dukungan dari TNI. Dalam rangka mewujudkan hal tersebut dilaksanakan Rapat Koordinasi antara Kementan, Pemerintah Daerah Provinsi Aceh, dan Kodam Iskandar […]

Gelar Panen di Pati, Kementan Sebut Produksi Jagung Nasional Awal 2024 Naik Tajam

Gelar Panen di Pati, Kementan Sebut Produksi Jagung Nasional Awal 2024 Naik Tajam

Pilarpertanian – Kementerian Pertanian terus berupaya meningkatkan produksi jagung nasional demi memenuhi kebutuhan stok jagung nasional yang salah satunya digunakan untuk pakan ternak. Alhasil, produksi jagung secara nasional telah mencapai kesuksesan. “Secara nasional, panen jagung telah sukses, menghasilkan panen raya sehingga pasokan jagung cukup. Ini sebagai gambaran produksi dari data KSA BPS per Maret ini […]

Mentan Amran Lantik Polisi Bintang Dua Sebagai Irjen Kementan, Ini Tugas Yang Harus Dijalankan

Mentan Amran Lantik Polisi Bintang Dua Sebagai Irjen Kementan, Ini Tugas Yang Harus Dijalankan

Pilarpertanian – Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman melantik Setyo Budiyanto sebagai Inspektur Jenderal (Irjen) Kementerian Pertanian. Setyo merupakan polisi jenderal bintang dua atau Irjen yang sebelumnya pernah menjabat sebagai Kapolda dan juga Direktur Penyidikan di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Dalam arahannya, Mentan meminta Setyo Budiyanto untuk melakukan pencegahan terhadap semua praktek korupsi dan juga […]

Ini Solusi Darurat Kementan Atasi Dampak Banjir Di Pati

Ini Solusi Darurat Kementan Atasi Dampak Banjir Di Pati

Pilarpertanian – Musibah banjir yang melanda Kabupaten Pati, Jawa Tengah telah mengakibatkan petani setempat gelisah. Luapan air membanjiri sawah mereka, menyebabkan gagal panen yang signifikan. Direktur Jenderal (Dirjen) Tanaman Pangan Kementerian Pertanian, Suwandi, menjelaskan bahwa dampak banjir dari sungai Juwana atau disebut sungai Silugonggo mencakup luasan sekitar 7.000 hektar. Dengan 1.000 hektar di antaranya terdampak […]

Program Pompanisasi Kementan Di Kabupaten Grobogan Mampu Percepat Masa Tanam

Program Pompanisasi Kementan Di Kabupaten Grobogan Mampu Percepat Masa Tanam

Pilarpertanian – Program pompanisasi yang diinisiasi Kementerian Pertanian (Kementan) terus dilakukan. Salah satunya di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah. Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman mengungkap, program pompanisasi ini adalah upaya Kementan untuk meningkatkan dan mempercepat panen pertanian. “Kalau ini kita bisa angkat IP-nya, itu kalau dua kali saja kita angkat produksi pertanian bisa sampai 5 […]