Penerhati Pangan Nilai Keberadaan Bapanas Tidak Efektif, Kembalikan BKP ke Tangan Kementan
Foto : Pemerhati Pangan dan Politisi Partai Nasdem, Irma Suryani Chaniago Mengatakan Bahwa Kinerja Kementerian Pertanian Di Bawah Kepemimpinan Syahrul Yasin Limpo Sangat Memuaskan.

Penerhati Pangan Nilai Keberadaan Bapanas Tidak Efektif, Kembalikan BKP ke Tangan Kementan

Pilarpertanian - Pemerhati pangan yang juga politisi Partai Nasdem, Irma Suryani Chaniago menganggap pembentukan Badan Ketahanan Pangan Nasional (Bapanas) dinilai tidak efektif. Justru sebaliknya, ia khawatir keberadaan Bapanas hanya mengakomodir pihak tertentu yang memiliki keinginan impor. Bagi Irma, hal itu tidak sejalan dengan semangat para petani yang sedang gigih meningkatkan produksi setiap hari.


“Saya khawatir, jika Bapanas ini terbentuk maka akan terjadi tumpang tindih kewenangan dan bukan tidak mungkin badan ini nantinya akan menjadi bagian dari kepentingan oknum-oknum yang pro impor pangan,” ujar Irma dalam siaran pernyataannya, Sabtu, 16 Oktober 2021.


Selain itu, keberadaan Bapanas yang akan menarik Badan Ketahanan Pangan Kementan juga dinilai akan mengacaukan cita-cita swasembada yang selama ini dijalankan melalui berbagai program dan kebijakan. Salah satunya adalah program food estate yang mengakomodir semua kepentingan bangsa untuk membangun pertanian berbasis korporasi.


“Pada akhirnya saya lihat cita-cita swasembada pangan hanya menjadi program ompong saja. Makanya, jika badan ini terbentuk sebaiknya kewenangannya tetap berada di bawah kementerian operasional nya yaitu Kementan dengan koordinasi efektif pada kementerian teknis yaitu Mendag, Menkeu dan Menko perekonomian tentunya,” katanya.



Menurut Irma, kinerja Kementan di bawah pimpinan Syahrul Yasin Limpo sejauh ini sangat memuaskan. Terbukti dari semua ancaman dan tantangan yang ada, pertanian tetap tumbuh dan tangguh. Sektor ini bahkan menjadi penyelamatan ekonomi di tengah pandemi.


“Saat ini kinerja Kementan sudah on the track, tetapi memang tidak bisa seperti membalikkan telapak tangan karena mencetak sawah baru, lahan baru itu tidak sama dengan memberdayakan sawah dan lahan yang sudah ada, banyak faktor yang menjadi tantangan,” katanya.


Untuk itu, Irma berharap semua pemerhati pangan agar mendukung upaya Kementan dalam mewujudkan pertanian yang lebih baik. Pertanian maju, mandiri dan modern. “Memang yang dibutuhkan saat ini adalah supporting dan trust, karena tanpa itu badan apapun yang akan dibentuk hanya akan jadi program pencitraan saja ( good idea but finishing touch ) itu menurut saya,” katanya.


“Sekali lagi menurut saya kewenangan BKP harus tetap menjadi tanggungjawab Kementan dan pengelolaan nya berada di bawah kementerian ini. Karena jika kewenangannya diberikan pada kementerian lain ataupun pada Menko maka saya yakin badan ini hanya akan jadi bancakan otoritas, karena akan terjadi tumpang tindih kewenangan yang pada akhirnya hanya akan menimbulkan kegaduhan baru dan saling tunjuk terhadap pencapaian swasembada pangan,” tutupnya.(PW)


Redaksi dan Informasi pemasangan iklan

Artikel Lainnya

Mentan Dorong Mahasiswa Jadi Petani Milenial Berkonsep Smart Farming

Mentan Dorong Mahasiswa Jadi Petani Milenial Berkonsep Smart Farming

Pilarpertanian – Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (Mentan SYL) terus mendorong generasi milenial menjadi wirausahawan muda pertanian yang menerapkan konsep smart farming guna memperkuat sektor pertanian menghadapi tantangan global. Pasalnya, hingga saat ini sektor pertanian masih berperan penting dalam hal mendukung pertumbuhan ekonomi nasional, sumber penyedia pangan, devisa nasional, penyedia lapangan kerja dan sumber pendapatan […]

Produsen Beras: Bulog Jangan Kaku

Produsen Beras: Bulog Jangan Kaku

Pilarpertanian – Target serapan beras yang direncanakan pemerintah sulit direalisasikan karena kendala di lapangan yang dihadapi produsen beras. Di Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan, beberapa produsen mengeluhkan ihwal sejumlah regulasi yang ditetapkan Bulog soal beras. M Tahir dari UD (Usaha Dagang) La Tapparang mengatakan, harga beli yang ditetapkan Bulog kepada produsen beras saat ini dipatok di […]

Rayakan Hari Anti Korupsi,  Kementerian Pertanian Ajak Generasi Muda Jaga Pangan

Rayakan Hari Anti Korupsi, Kementerian Pertanian Ajak Generasi Muda Jaga Pangan

Pilarpertanian – Dalam rangka memperingati Hari Antikorupsi Sedunia (Hakordia), Kementerian Pertanian mengadakan serangkaian acara dengan tema “Generasi Muda Antikorupsi” di Kantor Pusat Kementerian Pertanian (9/12). Dalam arahannya, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (Mentan SYL) mengajak generasi muda untuk bergerak maju memberantas korupsi dari mulai memperbaiki dirinya sendiri. “Idealnya, kalau kita semua mau memperbaikinya dengan cara […]

Di Solo, Mentan SYL Cek Kesiapan RMU Untuk Pastikan Stok Beras Akhir Tahun Aman

Di Solo, Mentan SYL Cek Kesiapan RMU Untuk Pastikan Stok Beras Akhir Tahun Aman

Pilarpertanian – Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (Mentan SYL) melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke salah satu mesin penggilingan padi atau Rice Milling Unit (RMU) di Pendaringan, Jebres, Surakarta, Minggu (11/12/2022). Sidak ini guna memastikan kesiapan RMU untuk terus beroperasi melakukan pengolahan gabah petani sehingga ketersediaan beras akhir tahun 2022 ini aman. “Ini sudah dalam jadwal […]

Gelorakan Genta Organik, Kementan Latih Ribuan Widyaiswara dan Penyuluh

Gelorakan Genta Organik, Kementan Latih Ribuan Widyaiswara dan Penyuluh

Pilarpertanian – Kementerian Pertanian (Kementan) terus menggelorakan Gerakan Tani Pro Organik (GENTA Organik). Agar gerakan ini sampai ke petani, Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP) melatih ribuan Widyaiswara, Penyuluh, Dosen dan Guru untuk menjadi trainer (pelatih). Melihat harga pupuk anorganik yang semakin mahal, sudah saatnya petani kembali pada organik, hayati dan Pembenah […]

Kementan Optimis Hadapi Krisis Pangan dengan Genta Organik dan Smart Farming – Integrated Farming

Kementan Optimis Hadapi Krisis Pangan dengan Genta Organik dan Smart Farming – Integrated Farming

Pilarpertanian – Kementerian Pertanian terus meningkatkan kapasitas sumber daya manusia pertanian (SDM Pertanian) seperti widyaiswara, guru, dosen bahkan petani melalui berbagai pelatihan. Inilah bentuk optimisme sektor pertanian menghadapi ancaman krisis global. Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo mengatakan untuk memajukan pertanian dibutuhkan kemauan yang kuat dengan tidak mengandalkan anggaran. “Dalam hal ini, perlu diterapkan mind setting […]

Kementan Raih Penghargaan Komunikasi Publik Tempo Ministry Award 2022

Kementan Raih Penghargaan Komunikasi Publik Tempo Ministry Award 2022

Pilarpertanian – Kementerian Pertanian (Kementan) mendapat apresiasi sebagai salah satu Kementerian yang memiliki kinerja terbaik dalam pengelolaan komunikasi dan kehumasan. Di Ajang Tempo Ministry Award (TMA), Kementan berhasil meraih penghargaan di bidang komunikasi publik dengan kategori khusus “Ramah Disabilitas”. Direktur Utama PT. Tempo Inti Media, Meiky Sofyansyah, mengatakan Keterbukaan Informasi Publik (KIP) merupakan salah satu […]

Mentan Lepas  Ekspor Sarang Burung Walet Ke China Senilai Rp 8 Miliar

Mentan Lepas Ekspor Sarang Burung Walet Ke China Senilai Rp 8 Miliar

Pilarpertanian – Dalam kunjungan kerjanya di Surabaya, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (Mentan SYL) melepas ekspor sarang burung walet (SBW) menuju negara China dengan nilai transaksi sebesar Rp 8 miliar. Mentan mengatakan ekspor ini merupakan rangkaian kerja pemerintah dalam mendorong pelaku usaha untuk meningkatkan kualitas produksinya. “Saya bersama Kapolda dan juga eksportir lainnya akan mengawal […]

Mentan Syahrul Dorong Pemerintah Daerah Sukseskan Genta Organik

Mentan Syahrul Dorong Pemerintah Daerah Sukseskan Genta Organik

Pilarpertanian – Menteri Pertanian (Mentan), Syahrul Yasin Limpo mendorong pemerintah daerah untuk ikut gotong royong menyukseskan Gerakan Tani Pro Organik (Genta Organik) dalam rangka mengurangi ketergantungan pada pupuk kimia. Hal itu disampaikan Mentan Syahrul usai melaunching Training of Trainers (ToT) Genta Organik bagi Widyaiswara, Dosen, Guru, dan Penyuluh Pertanian di Pusat Pelatihan Manajemen dan Kepemimpinan […]