Peringati Hari Pahlawan, Mentan SYL: Pertanian Tetap Menjadi Pahlawan Bangsa
Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo Saat Mengikuti Upacara Hari Pahlawan di Kantor Pusat Kementerian Pertanian, Jakarta.

Peringati Hari Pahlawan, Mentan SYL: Pertanian Tetap Menjadi Pahlawan Bangsa

Pilarpertanian - Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (Mentan SYL) memperingati Hari Pahlawan dengan harapan agar warga Indonesia dapat meneladani semangat pahlawan untuk memerdekakan Indonesia dari ancaman krisis pangan global. Oleh sebab itu, Mentan SYL meyakini bahwa seluruh warga Indonesia yang terlibat dalam pertanian adalah pahlawan bangsa dalam pidatonya di Kantor Pusat Kementerian Pertanian, Kamis (10/11/2022).


“Siapa pahlawan dalam hidup kita? Sepanjang kau berjuang untuk berjuang negara, bangsa dan rakyat, kau itu pahlawan. Kalau kau urusi pertanian dengan baik, beri makan 273 juta orang, kau pahlawan,” kata Mentan SYL.


Sektor pertanian merupakan salah satu sektor yang paling berpengaruh dalam pertumbuhan ekonomi Indonesia di masa pandemi dua tahun belakangan ini. Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS), pertumbuhan ekonomi nasional pada kuartal III tahun 2022 tumbuh sebesar 5,72 (y-on-y) persen dimana sektor pertanian juga menyumbang 12,91 persen (y-on-y) atau bertumbuh sebesar 1,65 persen (y-on-y).


Mentan SYL mengatakan bahwa prestasi ini harus terus dipertahankan dan terus dikembangkan untuk mengatasi ancaman krisis pangan global yang diperkirakan akan terjadi akibat perubahan iklim, konflik antar negara, serta efek pandemi COVID-19.



“Saat ini dunia diancam krisis pangan dunia. Ini berbahaya, karena 242 juta orang terancam kelaparan akut. Di Indonesia tidak boleh terjadi karena kita semua ada untuk menjadi pahlawan bangsa. Tidak mudah memang, tapi pasti bisa. Para pahlawan telah mengajarkan kepada kita bahwa kita bukanlah bangsa pecundang yang menyerah kalah sebesar apapun tantangan yang ada,” lanjut Mentan SYL.


Perjuangan untuk menjaga ketersediaan dan kestabilan stok pangan untuk Indonesia akan terus dilakukan dengan melakukan pengembangan pemanfaatan energi baru dan terbarukan, pengembangan sumber pangan berbasiskan potensi dan kearifan lokal demi memenuhi kebutuhan pangan, pengembangan keragaman pangan, serta pengelolaan sumber daya air secara bijak untuk sesuai dengan semangat pembangunan berkelanjutan.


“Saya yakin kalian kerja luar biasa. Kalau tidak, Indonesia pasti tidak seperti ini. Indonesia bisa membantali ekonominya hanya dengan hadirnya pertanian Indonesia yang sungguh hebat. Oleh karena itu petani adalah pahlawan,” tutup SYL.(BB)


Redaksi dan Informasi pemasangan iklan

Artikel Lainnya

Panen Raya Melimpah, KTNA dan HKTI Minta Waspada Harga Gabah Jatuh

Panen Raya Melimpah, KTNA dan HKTI Minta Waspada Harga Gabah Jatuh

Pilarpertanian – Kalangan petani meminta pemerintah waspada dan menjaga kondisi harga gabah agar tidak anjlok. Pasalnya, para petani di sejumlah sentra sedang menggelar panen raya sehingga kondisi gabah diperkirakan melimpah. Kelompok Tani dan Nelayan Andalan (KTNA) menilai, harga gabah sebaiknya tetap stabil di angka Rp 7.000 hingga Rp 8.000. Ketua KTNA, Yadi Sofyan Noor mengatakan […]

Akselerasi Program PSR, Kementan Targetkan Pertanaman Tumpang Sari Padi Gogo 500 Ribu Hektar

Akselerasi Program PSR, Kementan Targetkan Pertanaman Tumpang Sari Padi Gogo 500 Ribu Hektar

Pilarpertanian – Kementerian Pertanian (Kementan) menargetkan penanaman 500 ribu hektar padi gogo di lahan perkebunan sawit dan kelapa seluruh Indonesia. Langkah ini merupakan implementasi program Kelapa Sawit Tumpang Sari Tanaman Pangan atau yang biasa disebut Kesatria. Wakil Menteri Pertanian (Wamentan) Harvick Hasnul Qolbi yang mewakili Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman mengatakan tumpang sari padi gogo […]

Petani DIY Bersyukur Masuk Musim Panen

Petani DIY Bersyukur Masuk Musim Panen

Pilarpertanian – Petani Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta bersyukur karena mulai masuk masa panen padi tahun 2024. Panen bulan Februari-Maret tercatat seluas 16.486 hektar, dimana pada bulan Februari seluas 4.847 hektar dan Maret 11.638 hektar. Rata-rata beberapa daerah di DIY melakukan panen pada bulan Januari yang diprediksi akan berlangsung hingga bulan April mendatang. Seperti halnya di […]

Jokowi Satu Jam di Resepsi Putra Mentan Amran

Jokowi Satu Jam di Resepsi Putra Mentan Amran

Pilarpertanian – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) beserta Ibu Negara, Iriana Jokowi, Wakil Presiden KH. Ma’ruf Amin beserta Ibu Wury, Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto yang merupakan Presiden RI terpilih 2024-2029 dan beserta jajaran menteri lainnya, hadir pada resepsi pernikahan putra sulung Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman yaitu Andi Amar Maruf Sulaiman dengan mempelai wanita […]

Data BPS: Maret-April Panen Raya Padi

Data BPS: Maret-April Panen Raya Padi

Pilarpertanian – Kementerian Pertanian (Kementan) mencatat ada sekitar 10 kota/kabupaten di Indonesia yang berpotensi besar menghasilkan beras cukup tinggi pada Maret-April 2024. Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS), jumlah produksi beras pada Maret 2024 diperkirakan mencapai 3,54 juta ton. Sementara April diprediksi sebanyak 4,92 juta ton. Untuk Maret 2024, BPS mencatat Banyuasin menempati urutan […]

Jawa Barat Pastikan Ketersediaan Beras Jelang Ramadhan Aman

Jawa Barat Pastikan Ketersediaan Beras Jelang Ramadhan Aman

Pilarpertanian – Jawa Barat dipastikan aman pasokan beras jelang bulan suci ramadhan dan hari raya idul fitri mendatang. Kabar baik lainnya adalah harga beras di pasar mulai menunjukan penurunan. Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat Bey Triadi Machmudin mengatakan bahwa saat ini ketersediaan beras di Gudang BULOG Jawa Barat mencapai 119.000 ton dan akan bertambah lagi 34.000 ton […]

Inilah Sebaran Pasokan 10 Provinsi Produsen Beras 2024

Inilah Sebaran Pasokan 10 Provinsi Produsen Beras 2024

Pilarpertanian – Badan Pusat Statistik (BPS) merilis 10 provinsi sebagai penghasil (produsen) beras nasional tertinggi dengan memiliki potensi luas panen yang cukup besar pada tahun 2024. Kesepuluh provinsi ini di antaranya Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat, Sumatera Selatan, Sulawesi Selatan, Sumatera Utara, Aceh, Lampung, Nusa Tenggara Barat dan Provinsi Banten. “Berdasarkan hasil pengamatan KSA, […]

Andi Amran: Sinergi Kementan-TNI Perkuat  Produksi Melalui Optimasi Lahan dan Pompanisasi

Andi Amran: Sinergi Kementan-TNI Perkuat Produksi Melalui Optimasi Lahan dan Pompanisasi

Pilarpertanian – Kementerian Pertanian (Kementan) bersama Tentara Nasional Indonesia (TNI) mengawal pengembangan lahan rawa sebagai lahan potensial dan penyedia pangan masa depan. Kolaborasi kedua institusi ini ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman dan perjanjian kerja sama optimasi lahan rawa tahun 2024 di Kementerian Pertanian, Senin, 4 Maret 2024. Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman mengatakan bahwa […]

Jokowi, SBY, JK dan Try Sutrisno Hadiri Resepsi Pernikahan Putra Mentan Andi Amran

Jokowi, SBY, JK dan Try Sutrisno Hadiri Resepsi Pernikahan Putra Mentan Andi Amran

Pilarpertanian – Putra Mentan Andi Amran Sulaiman yaitu Andi Amar Maruf Sulaiman dan mempelai wanita Ihsani Nurul Izzah melakukan resepsi pernikahan yang berlangsung di Birawa Assembly Hall Hotel Bidakara Jakarta. Keduanya tampak menawan dengan balutan gaun pengantin nuansa Bugis. Hadir di antara undangan Presiden Joko Widodo beserta Ibu Iriana dan Wakil Presiden RI KH. Maruf […]