Hadiri Pertemuan 45th SSOM AMAF di Malaysia, Plt Sekjen Kementan Ajak Negara Asean Perkuat Upaya Bangun Kesiapsiagaan Pangan
Plt. Sekretaris Jenderal Kementerian Pertanian Prihasto Setyanto Saat Memimpin Delegasi Indonesia pada Pertemuan ke-45 Tingkat Pejabat Senior Forum Pertemuan Menteri Pertanian dan Kehutanan ASEAN dan Pertemuan ke-2 SOM AJMAF di Johor Bahru, Malaysia.

Hadiri Pertemuan 45th SSOM AMAF di Malaysia, Plt Sekjen Kementan Ajak Negara Asean Perkuat Upaya Bangun Kesiapsiagaan Pangan

Pilarpertanian - Plt. Sekretaris Jenderal Kementerian Pertanian, Prihasto Setyanto memimpin Delegasi Indonesia pada pertemuan ke-45 Tingkat Pejabat Senior (Senior Official) Forum Pertemuan Para Menteri Pertanian dan Kehutanan (Minister of Agriculture and Forestry) ASEAN (45th SSOM AMAF) dan Pertemuan ke-2 ASEAN – Japan (2nd SOM AJMAF). Kegiatan ini dilaksanakan di Johor Bahru, Malaysia pada tanggal 6 Agustus 2024.


Pertemuan 45th SSOM AMAF menyetujui beberapa dokumen kerja sama bidang ketahanan dan keamanan pangan, perikanan, kehutanan dan pertanian yang meliputi sub sektor tanaman pangan, hortikultura, peternakan, serta pelatihan pertanian.


Pada kesempatan ini, Dr. Prihasto mengajak negara-negara ASEAN untuk melakukan upaya bersama membangun kesiapsiagaan wilayah ASEAN dalam menghadapi ancaman krisis pangan. Ini sebagai tindak lanjut konkret atas Deklarasi Para Pemimpin ASEAN tentang Penguatan Ketahanan Pangan dan Gizi dalam merespon situasi krisis / ASEAN Leaders Declaration on Strengthening Food Security and Nutrition in Response to Crisis yang diadopsi oleh para Pemimpin ASEAN pada saat keketuaan Indonesia di ASEAN tahun 2023.


“Salah satu inisiasi yang sedang didorong oleh Indonesia saat ini adalah penguatan cadangan pangan nasional berbasis sumber daya lokal di masing-masing negara ASEAN sebagai basis untuk pembentukan cadangan pangan bersama di wilayah regional ASEAN (ASEAN Member States’ Local Resource-Based Food Reserve/LRBFR),” kata Prihasto dalam pertemuan tersebut.



Prihasto menambahkan pertemuan ini juga menyepakati penyusunan Rencana Aksi ASEAN untuk Pertanian Berkelanjutan / ASEAN Action Plan for Sustainable Agriculture dan Rencana Aksi Penguatan Ketahanan Pangan ASEAN / Plan of Action on ASEAN Food Security (2026-2030). Pertemuan juga menyepakati penguatan kemitraan untuk peningkatan daya saing komoditas pertanian unggulan ASEAN untuk menembus pasar global dan menghadapi tantangan kebijakan pasar di beberapa negara tertentu.


“Seperti kebijakan pasar Uni Eropa atau European Union (EU) melalui penerapan EU Deforestation-free Regulation yang cenderung bersifat restriktif dan diskriminatif serta merugikan kepentingan petani kecil,” cetusnya.


Pada pembahasan Panduan Pengurangan Pembakaran Residu Tanaman (Guideline on Reducing Crop Burning) di ASEAN, Prihasto menekankan komitmen pemerintah Indonesia dalam pengurangan pembakaran residu tanaman yang telah ditetapkan dalam undang-undang.


“Kemudian, upaya Pemerintah Indonesia yang secara progresif terus memastikan penerapan penegakan aturan tersebut,” ujarnya.


Pada pertemuan SOM AMAF-Jepang, negara-negara ASEAN menyampaikan apresiasi terhadap inisiatif Jepang untuk penguatan kerjasama pembangunan pertanian ramah lingkungan melalui Proyek Kerjasama Pertanian Hijau / Green Agriculture (MIDORI Project).


“Pada forum ini, kami menegaskan kembali pentingnya kerjasama menurunkan emisi gas rumah kaca (GRK) dari sektor pertanian, dengan tetap menjaga produksi dan produktivitas pertanian agar tetap stabil dan bahkan meningkat serta mendorong tindakan adaptasi yang bersifat co-benefit terhadap upaya mitigasi,” tuturnya.


Selanjutnya, keseluruhan hasil kesepakatan pada pertemuan ini akan direkomendasikan kepada Menteri-menteri Pertanian dan Kehutanan ASEAN untuk pengesahan lebih lanjut pada pertemuan ASEAN Ministers on Agriculture and Forestry (AMAF) ke-46 yang akan dilaksanakan pada 24-25 Oktober 2024 mendatang.(PW)


Redaksi dan Informasi pemasangan iklan

Artikel Lainnya

Mentan Surati Menko Perekonomian, Usulkan Pengendalian Impor Singkong dan Turunannya

Mentan Surati Menko Perekonomian, Usulkan Pengendalian Impor Singkong dan Turunannya

Pilarpertanian – Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman resmi menyurati Menteri Koordinator Bidang Perekonomian RI untuk mengusulkan pelaksanaan Rapat Koordinasi Terbatas (Rakortas) pengendalian impor komoditas ubi kayu (singkong) dan produk turunannya. Surat permohonan ini merupakan bentuk tanggung jawab Kementerian Pertanian dalam melindungi petani singkong yang saat ini kesulitan menjual hasil panennya akibat meningkatnya produk impor. […]

Pertama dalam Sejarah, Mentan Chile hingga Jepang Kunjungi Kementan untuk Perkuat Kolaborasi Pertanian

Pertama dalam Sejarah, Mentan Chile hingga Jepang Kunjungi Kementan untuk Perkuat Kolaborasi Pertanian

Pilarpertanian – Untuk pertama kalinya dalam sejarah, dua pejabat tinggi sektor pertanian dari negara mitra, Menteri Pertanian Chile, Esteban Valenzuela Van Treek, dan Menteri Pertanian, Kehutanan, dan Perikanan Jepang, Eto Taku melakukan kunjungan resmi secara terpisah ke Kementerian Pertanian Republik Indonesia (Kementan). Kunjungan bersejarah ini menandai babak baru dalam penguatan kerja sama pertanian antara Indonesia […]

RI–Chile Jalin Kemitraan Strategis, Fokus Penguatan Teknologi Pertanian dan Akses Pasar Global

RI–Chile Jalin Kemitraan Strategis, Fokus Penguatan Teknologi Pertanian dan Akses Pasar Global

Pilarpertanian – Pemerintah Indonesia dan Chile menyepakati penguatan kerja sama di sektor pertanian melalui pertukaran teknologi dan penguatan perdagangan bilateral. Kesepakatan ini dicapai dalam pertemuan antara Menteri Pertanian RI, Andi Amran Sulaiman, dan Menteri Pertanian Chile, Esteban Valenzuela Van Treek, di Kantor Pusat Kementerian Pertanian, Jakarta (19/5/2025). Salah satu fokus utama kerja sama adalah pengembangan […]

Dubes UEA Gandeng Wamentan Sudaryono, Produk Pertanian RI Siap Kuasai 3 Benua

Dubes UEA Gandeng Wamentan Sudaryono, Produk Pertanian RI Siap Kuasai 3 Benua

Pilarpertanian – Pemerintah Indonesia terus memperkuat diplomasi ekonomi di sektor pertanian. Wakil Menteri Pertanian Republik Indonesia (Wamentan) Sudaryono menerima kunjungan Duta Besar Uni Emirat Arab (UEA) untuk Indonesia, Abdulla Salem Al Dhaheri, di Kantor Pusat Kementerian Pertanian, Jakarta, Jumat (16/5). Pertemuan ini menjadi bagian dari upaya mempererat kemitraan strategis yang telah lama terjalin antara Indonesia […]

Segini Bobot 4 Sapi Jumbo Sumbangan Wamentan Sudaryono di Expo Sapi Boyolali

Segini Bobot 4 Sapi Jumbo Sumbangan Wamentan Sudaryono di Expo Sapi Boyolali

Pilarpertanian – Wakil Menteri Pertanian (Wamentan) Republik Indonesia, Sudaryono, menunjukkan komitmennya dalam mendukung peternakan lokal dengan menyumbangkan empat ekor sapi jumbo berbobot masing-masing 1,15 ton, 900 kilogram, 890 kilogram, dan 820 kilogram pada acara Kontes dan Expo Sapi APPSI Season 2. Acara yang diselenggarakan oleh Asosiasi Peternak dan Penggemuk Sapi Indonesia (APPSI) Jawa Tengah ini […]

Presiden Prabowo Sebut Stok Beras RI Tertinggi Sepanjang Sejarah, Mentan Amran Mantapkan Langkah Swasembada

Presiden Prabowo Sebut Stok Beras RI Tertinggi Sepanjang Sejarah, Mentan Amran Mantapkan Langkah Swasembada

Pilarpertanian – Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto menegaskan bahwa Indonesia saat ini berada di jalur yang tepat menuju swasembada pangan. Ia menyampaikan bahwa produksi beras dan jagung nasional telah mencapai rekor tertinggi dalam sejarah, disertai dengan cadangan beras pemerintah yang juga tertinggi sepanjang masa. “Dengan waktu yang singkat kita buktikan, kita sudah ke arah swasembada […]

Akselerasi Swasembada Pangan, Kementan Serempak Lakukan Percepatan Tanam di Jateng dan Banten

Akselerasi Swasembada Pangan, Kementan Serempak Lakukan Percepatan Tanam di Jateng dan Banten

Pilarpertanian – Upaya percepatan tanam terus digencarkan oleh Kementerian Pertanian (Kementan) di berbagai daerah sebagai bentuk implementasi arahan Presiden Prabowo dalam mewujudkan swasembada pangan nasional. Melalui koordinasi terpadu antara pusat dan daerah, kegiatan olah tanah dan tanam padi dilakukan serempak di sejumlah wilayah potensial, termasuk di Provinsi Jawa Tengah dan Banten. Direktur Jenderal Prasarana dan […]

Stok Beras Tembus 3,8 Juta Ton, Sinergi Pemerintah dan Bulog Antar Indonesia Selangkah Lagi Menuju Swasembada Beras

Stok Beras Tembus 3,8 Juta Ton, Sinergi Pemerintah dan Bulog Antar Indonesia Selangkah Lagi Menuju Swasembada Beras

Pilarpertanian – Indonesia kembali mencatatkan capaian monumental dalam sektor ketahanan pangan. Stok cadangan beras pemerintah (CBP) berhasil menembus angka 3,8 juta ton pada 18 Mei 2025, tepat pukul 17.11 WIB. Dengan capaian ini, CBP semakin mendekati ambang strategis 4 juta ton. Langkah kolaboratif yang terstruktur dan berkelanjutan antara pemerintah dan Bulog menjadi bukti nyata bahwa […]

Bukan Sekadar Kontes! Wamentan Sudaryono Ubah Expo Sapi Jadi Panggung Revolusi Ternak

Bukan Sekadar Kontes! Wamentan Sudaryono Ubah Expo Sapi Jadi Panggung Revolusi Ternak

Pilarpertanian – Kontes dan Expo Sapi APPSI Boyolali 2025 yang awalnya hanya ajang tahunan para peternak, berubah menjadi panggung besar revolusi sektor peternakan nasional. Hal ini tak lepas dari kehadiran Wakil Menteri Pertanian (Wamentan) RI, Sudaryono, yang tampil all out membawa visi besar kemandirian pangan berbasis peternakan lokal. Dalam acara yang digelar di Pasar Hewan […]