Kementan Dorong Pengembangan Budidaya Padi Biosalin
Direktur Jenderal Tanaman Pangan Suwandi Saat Memberikan Keynote Speech pada Acara Bimbingan Teknis Propaktani Episode 1040 Secara Daring.

Kementan Dorong Pengembangan Budidaya Padi Biosalin

Pilarpertanian - Sebagai negara maritim, Indonesia memiliki banyak wilayah pesisir yang sulit ditanami terutama oleh komoditas padi karena memiliki salinititas tinggi. Sehingga dibutuhkan kehadiran padi yang memiliki daya adaptasi untuk tumbuh pada wilayah pesisir yang memiliki salinitas tinggi. Hal tersebut terungkap dalam Bimtek Propaktani Episode 1040 berjudul “Pengembangan Budidaya Padi Biosalin” (Rabu/08-11-2023).


Lalu Muhammad Zarwazi dari BSIP Padi memaparkan sejumlah varietas padi biosalin yang memiliki toleransi salinitas tinggi dan produksi hasil yang tinggi. “Ada sejumlah varietas padi biosalin antara lain biosaline 1 agritan dengan potensi hasil 8,75 ton/ha dan biosaline 2 agritan yang memiliki potensi hasil mencapai 9,09 ton/ha dengan umur ultra genjah”, ujar Lalu.


Syahrizal Muttakin dari BB Biogen mengungkapkan varietas padi toleran cekaman seperti salinitas merupakan solusi terhadap lahan-lahan sawah di pesisir yang terkena intrusi air laut. “Luas lahan yang terkena intrusi laut sejauh ini belum terinventarisasi dan terpetakan, akan tetapi dampak dari salinitas mulai dirasakan oleh petani. Pada tanaman padi efek salinitas seperti kekeringan dan keracunan ion dapat ditandai dengan terhambatnya pertumbuhan, berkurangnya anakan, hingga akhirnya akan menurunkan produksi gabah yang dapat mencapai 50%. Salah satu penyelesaian masalah salinitas antara lain menggunakan pendekatan varietas toleran salinitas dengan potensi hasil tinggi”, sebut Syahrizal.


Kepala Dinas Pertanian Provinsi Banten H. Agus M. Tauchid menjelaskan bahwa daerahnya memiliki potensi lahan salin yang luas untuk dapat dimanfaatkan sebagai lahan persawahan. “Untuk meningkatkan produksi padi provinsi Banten dapat dilakukan melalui berbagai pendekatan antara lain dengan pemanfaatan lahan marginal, khususnya lahan salin di sepanjang pantai dan dengan penggunaan varietas unggul yang berdaya hasil tinggi toleran salinitas”, ungkap H. Agus.



“Sejumlah program telah kami siapkan terkait pemanfaatan lahan salin untuk peningkatan produksi pangan strategis (padi, jagung, dan kedelai) yaitu mengoptimalkan lahan-lahan marginal/salin di pesisir pantai utara Selatan Banten, penggunaan padi yang toleran terhadap salin, mengoptimalkan produksi di lahan dari IP 100 menjadi IP 200, membangun sumur-sumur di lahan salin, pompanisasi di air payau/asin di sekitar pesisir pantai, dan mengurangi tingkat pemakaian pupuk anorganik (urea). Di Banten, kami memiliki potensi lahan salin yang berada di sekitar pesisir pantai lebih dari 60 ribu hektar”, tandas H. Agus.


Direktur Jenderal Tanaman Pangan Suwandi pada keynote speech-nya mendorong pemanfaatan lahan salin untuk budidaya padi biosalin. “Potensi lahan salin untuk dimanfaatkan sebagai lahan pertanian di Indonesia sangatlah besar. Direktorat Perbenihan Tanaman Pangan siap mendukung benih-benih yang tahan salinitas. Jangan sampai lahan-lahan salin dibiarkan menganggur. Kami sudah berkoordinasi dengan Direktur dan para Kadistan untuk mendata lokasinya dan mengejar CPCL (calon petani calon lokasi) untuk dapat dieksekusi kegiatan budidaya padi biosalin pada awal tahun 2024”, jelas Suwandi.


“Sesuai arahan Menteri Pertanian Amran Sulaiman agar fokus peningkatan produksi salah satunya komoditas padi, produktivitas dan kualitas hasil guna mensejahterakan petani”, tegas Suwandi.


Sebagai informasi KSA BPS bahwa luas panen padi tahun 2023 diperkirakan 10,20 juta hektar dengan produksi 53,63 juta ton GKG atau setara 30,90 juta ton beras.(BB)


Redaksi dan Informasi pemasangan iklan

Artikel Lainnya

Kementan Bagi-Bagi Buah dan Sayur Gratis Jelang Nataru

Kementan Bagi-Bagi Buah dan Sayur Gratis Jelang Nataru

Pilarpertanian – Kementerian Pertanian melalui Direktorat Jenderal Hortikultura membagikan buah dan sayur gratis di beberapa kota, salah satunya Tarakan, Kalimantan Utara. Masyarakat terlihat antusias memadati halaman kantor Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Tarakan, Rabu (11/12) kemarin. Pembagian produk gratis ini dalam rangka mengangkat produk hortikultura hasil petani lokal dan membantu masyarakat jelang hari raya […]

Kementan – TNI AD Kerjasama Kawal Program Swasembada Pangan di 12 Provinsi

Kementan – TNI AD Kerjasama Kawal Program Swasembada Pangan di 12 Provinsi

Pilarpertanian – Kementerian Pertanian (Kementan) menggandeng TNI Angkatan Darat (TNI AD) untuk mengawal dan mendampingi pelaksanaan optimasi lahan rawa (oplah) sebagai salah satu program swasembada pangan. Kerja sama strategis ini bertujuan untuk memastikan program swasembada pangan berjalan sesuai sasaran, efektif, dan sesuai aturan. Inspektur Jenderal (Irjen) Kementan Setyo Budiyanto mengatakan pengawalan dan pendampingan tersebut dilakukan […]

Wamentan Sudaryono Targetkan 1 Juta Hektar Lahan Baru untuk Tingkatkan Produksi Jagung

Wamentan Sudaryono Targetkan 1 Juta Hektar Lahan Baru untuk Tingkatkan Produksi Jagung

Pilarpertanian – Kementerian Pertanian (Kementan) menargetkan untuk membuka 1 juta hektare lahan baru guna meningkatkan produksi jagung di Indonesia. Wakil Menteri Pertanian (Wamentan) Sudaryono menjelaskan, target 1 juta hektare ini merupakan hasil kesepahaman antara Kementan dengan Satgas Pangan Polri yang telah dibagi ke 36 Kepolisian Daerah (Polda) di seluruh Indonesia. Wamentan Sudaryono, atau yang akrab […]

Ekonom Senior IPB Optimis Indonesia Capai Swasembada

Ekonom Senior IPB Optimis Indonesia Capai Swasembada

Pilarpertanian – Ekonom Senior IPB University, Prof Firdaus optimis program intensifikasi dan juga ekstensifikasi yang digencarkan Kementerian Pertanian (Kementan) mampu mewujudkan visi Presiden Prabowo Subianto, yaitu Swasembada Pangan. Setidaknya, kata Firdaus, realisasi swasembada pada beberapa tahun ke depan bisa dilakukan pada 2 komoditas yakni beras dan jagung. “Saya optimis kemungkinan besar untuk beras bisa (swasembada), […]

Mentan Amran Bagikan Sajadah dan Tikus ke Staf pada Peringatan Hari Antikorupsi

Mentan Amran Bagikan Sajadah dan Tikus ke Staf pada Peringatan Hari Antikorupsi

Pilarpertanian – Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman tak main-main saat mengatakan dirinya menentang semua praktik korupsi di lingkungan Kementerian Pertanian (Kementan). Kali ini, Mentan Amran menyampaikan pesan tegas di Hari Antikorupsi dengan membagikan sajadah dan tikus kepada sejumlah staf Kementan, sebagai simbol komitmen Mentan Amran untuk memberantas praktik korupsi. “Manakala sujud di atas sajadah […]

Konsolidasi Brigade Pangan: Langkah Strategis Percepatan Swasembada Pangan dan Regenerasi Petani Milenial

Konsolidasi Brigade Pangan: Langkah Strategis Percepatan Swasembada Pangan dan Regenerasi Petani Milenial

Pilarpertanian – Kementerian Pertanian (Kementan) terus memperkuat langkah strategis untuk meningkatkan produksi beras nasional melalui optimalisasi lahan rawa (OPLAH) dan program cetak sawah rakyat (CSR). Sebagai bagian dari upaya percepatan swasembada pangan, Kementan menggandeng TNI dan Polri dalam mengonsolidasi Brigade Pangan. Direktur Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian (PSP) Kementan, Andi Nur Alam Syah, dalam kesempatan […]

Mentan Amran dan Wamen Sudaryono Bersama Melayat Ayahanda  Mensesneg di Ngawi

Mentan Amran dan Wamen Sudaryono Bersama Melayat Ayahanda Mensesneg di Ngawi

Pilarpertanian – Di tengah kebahagiaan menyambut kelahiran cucu pertamanya, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman menunjukkan sikap empati dan kedekatan antarpejabat dengan menyempatkan diri melayat ke kediaman Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi di Ngawi, Jawa Timur. Ditemani Wakil Menteri Pertanian, Sudaryono, kunjungan ini dilakukan sebagai bentuk penghormatan atas wafatnya Sadiran Bau Kuntjoro (77), ayahanda dari […]

Mentan Amran Temui Jaksa Agung, Siap Tindak Tegas Penyelewengan di Sektor Pangan

Mentan Amran Temui Jaksa Agung, Siap Tindak Tegas Penyelewengan di Sektor Pangan

Pilarpertanian – Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman bertemu dengan Jaksa Agung ST Burhanuddin di kantor Kejaksaan Agung, Jakarta Selatan, pada Senin (16/12/2024) pagi. Pertemuan tersebut menegaskan komitmen Mentan Amran untuk membersihkan sektor pertanian dari segala bentuk penyelewengan yang bisa menghambat proyek strategis nasional (PSN) dalam rangka percepatan swasembada pangan. Mentan Amran menyampaikan koordinasi ini […]

Sinergi Kementan-Kementrans Bangun Kawasan Pertanian untuk Swasembada Pangan

Sinergi Kementan-Kementrans Bangun Kawasan Pertanian untuk Swasembada Pangan

Pilarpertanian – Kementerian Pertanian (Kementan) dan Kementerian Transmigrasi (Kementrans) memperkuat sinergi untuk membangun kawasan terintegrasi mendukung program swasembada pangan nasional. Kolaborasi strategis ini bertujuan untuk mengembangkan kawasan berbasis pertanian modern sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayah transmigrasi. “Pendekatannya kita holistik bukan parsial, membangun kawasan sejalan dengan lumbung pangan yang kita bangun di daerah Merauke, Kalimantan […]