Kementrian Pertanian Dirikan Boarding School Bertaraf Internasional

Kementrian Pertanian Dirikan Boarding School Bertaraf Internasional
Redaksi dan Informasi pemasangan iklan Hubungi: Admin Pilarpertanian

Pilarpertanian - Pilar Pertanian – Untuk menjadikan terobosan muda yang berkualitas Kementrian Pertanian mendirikan Boarding School yaitu Politeknik Enjiniring Pertanian Indonesia (PEPI) yang berlokasi di Serpong Tanggerang, menyatu dengan Balai Besar Pengembangan Mekanisasi Pertanian.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
“Presiden mencanangkan pelatihan berbasis kompetinsi bagi calon tenaga kerja dan pekerja di berbagai sektor. Selanjutnya Presiden juga mencanangkan revitaliasi pendidikan vokasi di berbagai bidang,” tegas Momon Rusmono Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian, pada Selasa (3/19) di auditorium Balai Besar Pengembangan Mekanisasi Pertanian Serpong Tanggerang.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Kementrian mendirikan 10 pendidikan vokasi, 6 sudah terlaksanakan, 3 sedang diproses dan satu lagi sedang menunggu persetujuan.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
“Untuk PEPI perencanaannya mulai pendaftaran mahasiswa baru April 2019, dosen sudah siap,” tambah Momon Rusmono.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
PEPI didirikan untuk taraf internasional, tidak hanya warga negara Indonesia saja yang nantinya menjadi mahasiswa, tetapi generasi muda dari luar negeri juga akan menimba ilmu di PEPI.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
“Untuk tahap pertama kita bekerjasama dengan 6 negara sahabat, terutama ASEAN,” lanjut Momon Rusmono Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Laboratorium yang nantinya digunakan oleh para calon mahasiswa PEPI sudah siap digunakan. PEPI memiliki empat laboratorium yaitu laboratorium hidrolika, laboratorium uji traktor roda 4, laboratorium kerekayasaan, dan laboratorium traktor roda 2. PEPI juga memiliki fasilitas screen house.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
“PEPI juga memiliki desain kampus dan desain asrama yang tidak kalah menarik dari kampus lain, karena ini bertaraf internasional, jadi kita memang ingin memberikan yang terbaik,” ujar Momon Rusmono.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Dalam mendirikan PEPI Kementrian Pertanian bekerjasama dengan 9 stakeholder, yaitu PISAgro, PT Rutan, PT Daya Sentosa Rebayoga, PT Pro Solusi Perkasa, PT Lambang Jaya, PT Corin Mulia Gemilang, PT Sarandi Karya Nugraha, PT Bahagia Jaya Sejahtera, dan PT Garda Nusantara.(OBN)

Redaksi dan Informasi pemasangan iklan