Tingkatkan Kapasitas SDM Pertanian, Anggota DPR dan Kementan Gelar Bimtek Kegiatan Kedelai Antisipasi El Nino
Kegiatan Bimbingan Teknis dan Aplikasi Pembuatan Biosaka oleh Komisi IV DPR RI dan Direktorat Jenderal Tanaman Pangan di Provinsi Nusa Tenggara Timur.

Tingkatkan Kapasitas SDM Pertanian, Anggota DPR dan Kementan Gelar Bimtek Kegiatan Kedelai Antisipasi El Nino

Pilarpertanian - Untuk meningkatkan kapasitas sumber daya manusia (SDM) pertanian, Anggota Komisi IV DPR RI bekerja sama dengan Direktorat Jenderal Tanaman Pangan Kementerian Pertanian khususnya Direktorat Aneka Kacang dan Umbi (Akabi) mempersiapkan SDM dengan memberikan bimbingan teknis dan aplikasi pembuatan Biosaka yang dilaksanakan pada 25-29 Juli 2023 di empat kabupaten Provinsi NTT, yaitu Kab. Kupang, Kab. Timor Tengah Selatan, Kab. Timor Tengah Utara dan Kab. Belu (29/7/2023).


Bimtek ini dihadiri langsung oleh Anggota Komisi IV DPR RI Edward Tannur, SH, Direktur Akabi, Distan KP Provinsi NTT, dan Dinas Pertanian dari empat kabupaten tersebut.


Saat ini pembangunan pertanian dihadapkan pada tantangan semakin berat, yaitu adanya perubahan iklim ekstrim (El Nino). Akibat gelombang panas secara global, diprediksi menyebabkan menurunnya produksi dan ketersediaan pangan sebesar 20-30%. Berdasarkan prediksi global International Research Institute (IRI) for Climate and Society dan juga BMKG, memprediksi bahwa saat ini telah terjadi penguatan intensitas El Nino dengan puncak El Nino terjadi pada Agustus 2023. Sehingga diperlukan pelatihan SDM pertanian untuk percepatan antisipasi El Nino.


“Pelatihan sumber daya manusia sangat penting untuk mengoptimalkan sektor pertanian ke depan, apalagi dalam menghadapi perubahan iklim. Kita sebenarnya punya potensi hasil pertanian yang besar tapi selain kita kekurangan alat pertanian yang modern, kita juga membutuhkan pelatihan rutin.” Ungkap Anggota DPR RI Edward Tannur.



Enie Tauruslina Amarullah selaku Direktur Akabi dalam kegiatan bimtek tersebut sangat berharap bahwa para penyuluh dan petani tanaman pangan dapat informasi untuk strategi percepatan tanam kedelai atau tanaman pangan lainnya melalui sistem tumpang sari atau tumpang sisip dan aplikasi pembuatan Biosaka untuk mendorong potensi sel tanaman. Karena saat ini, diperlukan strategi dan antisipasi perubahan iklim ekstrem (El Nino).


“Secara khusus pada kesempatan ini kami sampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Bapak Edward Tannur, S.H sebagai Anggota Komisi IV DPR RI yang dengan gigih terus mendorong petani untuk mengembangkan komoditas tanaman pangan” ujarnya.


Hal senada juga disampaikan Kadis Pertanian Timor Tengah Utara, “Sumber daya manusia pertanian meningkat, semoga produksi tanaman pangan meningkat. Karena ada transfer ilmu pengetahuan budidaya secara tumpang sari atau tumpang sisip, juga pembuatan Biosaka untuk tanaman.”


Di lain tempat, Kadis Pertanian Kupang, Timor Tengah Selatan dan Belu, “Terima kasih pada Bapak Edward Tannur dan Direktorat Jenderal Tanaman Pangan khususnya Direktorat Akabi telah hadir, karena menambah motivasi dan semangat SDM pertanian kami disini untuk terus tingkatkan produksi pertanian ke depan, apalagi sekarang menghadapi perubahan iklim El Nino.”


Kegiatan Bimbingan Teknis ini juga memberikan teori tumpang sari atau tumpang sisip dan praktek aplikasi pembuatan Elisitor Biosaka kepada peserta, yang berasal dari petani, penyuluh dan tokoh masyarakat.


Secara terpisah, Direktur Jenderal Tanaman Pangan Suwandi menyampaikan Biosaka merupakan inovasi yang lahir atau berasal dari petani kita.


“Biosaka terbuat dari bahan alami, yaitu rerumputan yang dengan mudah didapatkan di lingkungan sekitar dan yang terpenting ini gratis” katanya.(ND)


Redaksi dan Informasi pemasangan iklan

Artikel Lainnya

Mentan Amran Targetkan Petani Lamongan Tanam Padi Tiga Kali Setahun dengan Pompanisasi

Mentan Amran Targetkan Petani Lamongan Tanam Padi Tiga Kali Setahun dengan Pompanisasi

Pilarpertanian – Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman (Mentan Amran) menargetkan petani Lamongan yang tadinya hanya mampu satu atau dua kali tanam dalam setahun menjadi tiga kali setahun dengan program pompanisasi. Saat memimpin Apel Siaga Alsintan wilayah Jawa Timur baru baru ini (18/4), Mentan Amran memberi bantuan 3700 mesin pompa untuk Jawa Timur, dan 67 unit […]

Amran Sulaiman: Pompanisasi Tingkatkan Produksi Beras Jateng 1,2 Juta Ton

Amran Sulaiman: Pompanisasi Tingkatkan Produksi Beras Jateng 1,2 Juta Ton

Pilarpertanian – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman mengunjungi salah satu lokasi kegiatan pompanisasi di Desa Kandang, Kecamatan Comal, Kabupaten Pemalang. Amran sebut pompanisasi sebagai solusi cepat untuk tingkatkan produksi beras nasional, termasuk Provinsi Jawa Tengah. “Pompanisasi ini bisa meningkatkan produksi beras (Jawa Tengah.red) sebanyak 1,2 juta ton. Kalau kita konversi ke dalam nilai uang, berarti […]

Plt. Gubernur Jateng Apresiasi Mentan Amran Atas Solusi Cepat Bagi Petani

Plt. Gubernur Jateng Apresiasi Mentan Amran Atas Solusi Cepat Bagi Petani

Pilarpertanian – Plt Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Komjen Pol (Purn.) Nana Sudjana menyampaikan apresiasi atas gerak cepat Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman dalam mengatasi permasalahan yang dihadapi petani. Nana menyebutkan petani saat ini menghadapi tantangan yang besar, seperti dampak perubahan iklim. “Kami berikan applause pada beliau (Amran.red) ini. Pada tahun 2023 kemarin, kita menghadapi kekeringan […]

Dongkrak Produksi Beras Jawa Tengah, Kementan Gelontorkan 10.000 Unit Pompa Air

Dongkrak Produksi Beras Jawa Tengah, Kementan Gelontorkan 10.000 Unit Pompa Air

Pilarpertanian – Kementerian Pertanian (Kementan) terus menggalakkan program bantuan pompanisasi, khususnya di lahan persawahan tadah hujan. Saat ini giliran Jawa Tengah (Jateng) yang digelontori bantuan pompa air untuk 35 kabupaten/kota. Bantuan pompa air yang sedianya akan diberikan sebanyak 4.000 unit, ditambah menjadi 10.000 unit. Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman mengaku bangga melihat kekompakan Forum […]

Presiden: Harga Jagung dan Gabah Turun Berarti Produksi Melimpah, Saatnya Bulog Lakukan Penyerapan

Presiden: Harga Jagung dan Gabah Turun Berarti Produksi Melimpah, Saatnya Bulog Lakukan Penyerapan

Pilarpertanian – Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman meninjau jalannya panen raya jagung di Desa Kotaraja, Kecamatan Dulupi, Kabupaten Boalemo, Provinsi Gorontalo. Presiden mengaku senang karena produksi di sana mengalami peningkatan alias melimpah ruah. Hanya saja, kata Presiden, pihaknya meminta Badan Urusan Logistik (Bulog) untuk segera melakukan penyerapan hasil panen […]

Kementan Mendorong Percepatan Tanam dan Pompanisasi di Kabupaten Pidie, Aceh

Kementan Mendorong Percepatan Tanam dan Pompanisasi di Kabupaten Pidie, Aceh

Pilarpertanian – Dalam upaya meningkatkan produksi pertanian di Kabupaten Pidie, Aceh, Dedi Nursyamsi, Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP), melakukan kunjungan lapangan pada Kamis (18/04/24), yang bertujuan untuk mendorong program pompanisasi bagi petani setempat. Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan tujuan meningkatkan efisiensi penggunaan air dan mempercepat proses tanam di wilayah Desa Arun, […]

Densus 88 Mabes Polri Lakukan Deradikalisasi Melalui Komitmen Dukung Sektor Pertanian Indonesia

Densus 88 Mabes Polri Lakukan Deradikalisasi Melalui Komitmen Dukung Sektor Pertanian Indonesia

Pilarpertanian – Detasemen Khusus atau Densus 88 Anti Teror Mabes Polri melakukan kegiatan evaluasi program pertanian binaan Densus 88 di Balai Pelatihan Pertanian. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya deradikalisasi para warga binaan napiter sekaligus berperan dalam memperkuat sektor pertanian Indonesia. Deradikalisasi napiter ini melalui berbagai kegiatan dan pelatihan bersama warga binaan yang ada di […]

Kementan Bersama Pangdam dan Dinas Pertanian Antisipasi Darurat Pangan di Aceh

Kementan Bersama Pangdam dan Dinas Pertanian Antisipasi Darurat Pangan di Aceh

Pilarpertanian – Dalam rangka mengantisipasi potensi darurat pangan di Provinsi Aceh, Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP), bersama Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) Iskandar Muda, menggelar rapat koordinasi strategis (17/04/24). Dalam rapat yang digelar di Markas Pangdam Iskandar Muda, kedua belah pihak membahas langkah-langkah konkret untuk mengantisipasi dan menanggulangi kemungkinan darurat […]

Kementan Gelontorkan 4.000 Pompa Air untuk Pompanisasi Sawah Tadah Hujan di Jateng

Kementan Gelontorkan 4.000 Pompa Air untuk Pompanisasi Sawah Tadah Hujan di Jateng

Pilarpertanian – Kementerian Pertanian (Kementan) terus menggalakkan program bantuan pompanisasi, khususnya di lahan persawahan tadah hujan. Saat ini giliran Jawa Tengah (Jateng) yang digelontori bantuan pompa air 4.000 unit untuk 35 kabupaten/kota. Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman mengatakan, gerakan pompanisasi diharapkan bisa meningkatkan produksi beras nasional secara signifikan. “Kita targetkan pompanisasi ini bisa memberikan […]